Arya Saloka Pakai Sepatu dengan Warna Kesukaan Amanda Manopo saat Umrah, Warganet: Lagi Bucin, Biarin

Senin, 17 April 2023 | 18:35 WIB
Arya Saloka Pakai Sepatu dengan Warna Kesukaan Amanda Manopo saat Umrah, Warganet: Lagi Bucin, Biarin
Arya Saloka (Instagramm/@aryasaloka)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Beberapa hari lalu, kepergian Arya Saloka untuk ibadah umrah tanpa istri, Putri Anne dan anaknya Ibrahim cukup menjadi sorotan.

Terlebih, Arya Saloka mengenakan pakaian seragam berwarna ungu, yang mana merupakan warna kesukaan Amanda Manopo.

Tak hanya pakaian, ternyata Arya Saloka juga mengenakan sepatu berwarna ungu senada dengan pakaiannya. Saat itu, suami Putri Anne beralasan seragam warna ungu ini merupakan permintaa kerabatnya.

"Kebetulan saya tuh suka warna aneh-aneh ya. Tapi, karena seragam ini ungu lilac. Kebetulan istrinya mas Billy suka warna ungu lilac, kemarin bilang mas seragam pengin ungu lilac dong begini begini. Ya aku bilang ya udah monggo," ujar Arya Saloka dilansir dari unggahan TikTok @cutnabila, Senin (17/4/2023).

Sementara itu, Arya Saloka sengaja mengenakan sepatu warna ungu agar lebih serasi dengan seragamnya.

Arya Saloka. (Instagram/arya.saloka)
Arya Saloka. (Instagram/arya.saloka)

"Makanya tadi pas lihat sepatu, ya udah sekalian deh di matchingin bawahnya. Sebenarnya ini warnanya lebih ke ungu ungu pink gitu lah," ujarnya.

Arya Saloka berdalih awalnya ingin memakai sandal, tetapi takut kelupaan sehingga memilih pakai sepatu dan membeli memakai sandal hotel.

"Tadinya kan pengennya pakai sandal, tapi yaudahlah sandal beli di sana aja dan toh ada sandal hotel. Takutnya nanti sandal bawa dari sini kelupaan atau nyangkut di mana. Mendingan sepatu yang dibawa, sandal nanti bisa beli atau pakai sandal hotel," jelasnya.

Namun, alasan Arya Saloka memakai sepatu ungu itu bukanlah yang sejujurnya. Beberapa netizen mengaitkan pilihannya memakai sepatu ungu pada Amanda Manopo.

Baca Juga: Diduga Balas Dendam, Putri Anne Istri Arya Saloka Lepas Hijab

"Dah lah aku mah nunggu Manda hamil aja kalau memang sudah nikah mah, pusing alasannya enggak masuk akal," kata @cindyau***.

"Si bucin biarkan saja sih, penting bahagia," komentar @sambel***.

"Ngeles melulu dah mas, bia bae dah,"  imbuh  @nentihana**.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI