Suara.com - Kisah pilu berpisah lama dari anak ternyata dialami sejumlah artis Tanah Air. Berbagai kisah melatarbelakangi perpisahan tersebut, mulai dari perceraian hingga mendekam di penjara karena kasus hukum.
Belakangan kisah Attila Syach dan Vicky Prasetyo yang sempat berpisah lama dengan anak sedang disorot. Siapa lagi artis pisah lama dari anak? Simak ulasannya berikut ini.
1. Attila Syach
![Attila Syach [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/original/2022/03/24/22846-attila-syach.jpg)
Attila Syach bercerai dengan Wulan Guritno saat usia Shaloom Razade sekitar 4 tahun. Ternyata setelah bercerai, Attila Syach mengaku 16 tahun tak bisa bertemu sang putri.
Bahkan dalam dua dekade perceraiannya, adik Atalarik Syach tersebut hanya sekali bertemu Shaloom Razade. Akhirnya sekitar tahun 2021, Attila Syach bertemu dengan Shaloom tanpa sepengetahuan Wulan Guritno.
2. Vicky Prasetyo

Vicky Prasetyo belum lama ini menemui remaja bernama Moh Reynald Vincent Prasetyo. Rupanya Reynald adalah anak Vicky Prasetyo yang tak ditemuinya selama 16 tahun.
Reynald merupakan anak Vicky Prasetyo dari mantan istrinya yang tak terekspos. Karena berpisah dengan cara kurang baik, Vicky Prasetyo baru bisa bertemu Reynald setelah belasan tahun.
3. Tsania Marwa
Baca Juga: Shalom Razade Tertawa Ditanya Soal Attila Syach: Cuma Bapak Biologis

Tsania Marwa hingga kini masih memperjuangkan hak asuh anaknya dari Atalarik Syach. Meski hak asuh jatuh ke tangannya, Tsania Marwa kesulitan bertemu Syarif Muhammad Fajri dan Aisyah Shabira sejak bercerai pada 2017 lalu.