Suara.com - Hati Jerry Aurum remuk ketika tidak bisa ikut merawat putrinya, Aisha, yang didiagnosis Leukemia. Saat sang putri sakit, Jerry sedang dipenjara.
Sepanjang pengobatan sang anak ditemani oleh mantan istri Jerry, Denada. Sang fotografer mengaku seperti ingin mati ketika tidak bisa menjalankan tanggungjawabnya sebagai orangtua.
"Rasanya sudah mau mati, pada saat tahu-tahu tercabut dari tanggung jawab gue. Enggak bisa ngurusin dia, di situ setengah mati, ujar Jerry Aurum, mengutip konten YouTube Alvin in Love, Minggu (16/4/2023).
Akibat kasus penyalahgunaan narkoba, Jerry Aurum divonis 11 tahun penjara pada 2019 lalu. Namun, pria 46 tahun ini akhirnya mendapat remisi menjadi 4 tahun penjara.
Baca Juga: 6 Potret Rumah Mira Hayati, Mentereng Dihiasi Banyak Warna Emas
"Tadinya gue pikir, 'ya udah mungkin bakal segera rehab'. Enggak kebayang bertahun-tahun," sambungnya.
Di tengah masa tahanannya itu, Denada mengunjungi Jerry Aurum di penjara.
Alih-alih membenci, Denada justru menenangkan mantan suaminya itu dan mendorong Jerry Aurum agar menjaga kesehatannya.
"Begitu gue ketangkep, Dena ngunjungin gua, dia bilang, 'Jangan khawatir, jangan pikirkan kita berdua. Kita berdua, gua pastikan akan baik-baik aja, yang penting elo tuh jaga diri, tetap sehat karena begitu lo keluar, kita masih ngebutuhin lu'," tuturnya, mengulang ucapan Denada.
Ucapan tersebut membuat Jerry Aurum terenyuh.
Baca Juga: Film Evil Dead Rise: Horor Sadis dengan Sejumput Bumbu Komedi yang Pas
Beredarnya potongan video tersebut membuat warganet memuji ketegaran Denada sebagai seorang ibu yang berjuang seorang diri.
"Dia bener-bener berjuang sendiri untuk anaknya. Nggak minta donasi juga Denada. Makanya Allah kasih hadiah besar buat dia yaitu kesembuhan anaknya," komentar @pu3rebeka***.
"Mba dena tu bener definisi sholeha, kuat, lembut hati, selalu berfikir positif dalam setiap keadaan," imbuh @sektining***.
"Denada definisi wanita yang mandiri, kuat, tangguh, tahan banting tapi juga mempunyai hati yang lembut dan penyayang," pungkas @hlm***.