Abdel Achrian Akhirnya Ungkap Kronologi Meninggalnya Sang Anak, Sempat Dibawa ke RS Karena Gelisah

Kamis, 13 April 2023 | 09:08 WIB
Abdel Achrian Akhirnya Ungkap Kronologi Meninggalnya Sang Anak, Sempat Dibawa ke RS Karena Gelisah
Profil Abdel Achrian (Instagram/@abdelachrian)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Anak Abdel Achrian, Keissha Wulandari meninggal dunia pada Senin, 10 April 2023 sekira pukul 16.00 WIB. Kala itu, sang komedian tengah syuting untuk acara buka puasa.

Abdel Achrian yang mendengar kabar duka itu, langsung bergegas pulang. Nyatanya, ia tidak sempat bertemu dengan anak sulung dari mantan istrinya tersebut.

"Kebetulan saya lagi syuting dan baru dikabarin. Keissa dalam perjalanan ke rumah sakit, dan pas sampai, sudah nggak ada," kata Abdel Achrian dalam video di kanal YouTube Starpro Indonesia, Rabu (12/4/2023).

Abdel Achrian lantas membeberkan kronologi wafatnya sang putri. Pada Senin, 10 April 2023 pagi, Keissha masih terlihat seperti biasa.

Baca Juga: Profil Abdel Achrian, Komedian yang Berduka Setelah Putri Sulungnya Meninggal Dunia

"Kata mama, Omanya, pagi-pagi itu masih ceria. Tapi siangnya agak gelisah," kata Abdel Achrian.

Ibu Keissha Wulandari akhirnya membawa sang putri ke rumah sakit kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara. Sampai di sana, perempuan 22 tahun itu diharuskan puasa.

"Karena mau USG, puasa dulu 4 jam," terang Abdel Achrian.

Abdel Achrian menerangkan, tahun lalu Keissha sempat menjalani operasi di bagian usus. Maka pada sakitnya ini, dokter berpusat pada lambungnya.

Namun saat akan diperiksa lewat USG, keluarga memutuskan membawa pulang Keissha. Hanya saja dalam perjalanan, kondisi anak sulung Abdel Achrian ini memburuk.

Baca Juga: 10 Anak Artis yang Meninggal di Usia Muda, Iwan Fals Langsung Vakum Bermusik Setelah Putranya Meninggal

"Akhirnya dibawa ke rumah sakit di sana," ucap komedian 52 tahun ini.

Tapi setelah sampai di rumah sakit, dokter menyatakan Keissha Wulandari meninggal dunia.

Jenazah Keissha Wulandari kemudian dimakamkan di TPU kawasan Ceger, Jakarta Timur. Abdel Achrian turun langsung dalam proses pemakaman sang putri.

"Minta doanya buat yang menyaksikan acara ini, mudah-mudahan anak kami diterima di sisi Allah," ucap Abdel Achrian mengakhiri.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI