10 Artis Jalani Operasi Hidung, Jessica Iskandar Kena Sentil Netizen

Ismail Suara.Com
Selasa, 11 April 2023 | 15:34 WIB
10 Artis Jalani Operasi Hidung, Jessica Iskandar Kena Sentil Netizen
Artis Jalani Operasi Hidung (Instagram/@inijedar)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Beberapa artis tanah air ini memilih menjalani operasi plastik untuk menyempurnakan wajahnya.

Hidung menjadi salah satu bagian wajah yang paling sering diubah dengan prosedur oplas.

Di tahun ini cukup banyak artis jalani operasi hidung. Meski berharap agar penampilannya menjadi lebih menawan, nyatanya ada artis yang mengaku menyesal sudah operasi.

Lantas siapa saja artis yang melakukan operasi plastik di bagaian hidung? Berikut ulasannya.

Baca Juga: Jessica Iskandar Bakal Operasi Hidung ke Korea, Warganet Nyinyir: Katanya Bangkrut

1. Nikita Mirzani

Artis Jalani Operasi Hidung (Instagram/@nikitamirzanimawardi_172)
Artis Jalani Operasi Hidung (Instagram/@nikitamirzanimawardi_172)

Artis kontroversial Nikita Mirzani telah dua kali jalani operasi hidung hingga habiskan dana sampai miliaran. Operasi pertama dilakukan pada 2019 dengan biaya Rp 1,1 M. Lalu pada 2022 ia kembali oplas dan menelan biaya Rp 650 juta.

2. Femmy Permatasari

Artis Jalani Operasi Hidung (Instagram/@femmypermatasari)
Artis Jalani Operasi Hidung (Instagram/@femmypermatasari)

Usai menjalani oplas hidung di klinik kecantikan yang ada di kawasan Gangnam, Korea Selatan, Femmy Permatasari tampak lebih cantik. Tapi ia juga disebut jadi terlihat mirip dengan Denise Chariesta.

3. Mawar AFI

Baca Juga: Tak Ada Biaya untuk Operasi Hidung Lagi, Lucinta Luna Jual Barang-Barang Pribadi

Artis Jalani Operasi Hidung (Instagram/@mysamawar)
Artis Jalani Operasi Hidung (Instagram/@mysamawar)

Sempat disorot karena perceraiannya dengan sang suami, Mawar AFI mengakui jika dirinya pernah menjalani bedah plastik pada hidungnya. Ia mengakuinya setelah banyak yang merasa perubahan wajahnya dulu dan sekarang beda banget.

4. Mpok Atiek

Artis Jalani Operasi Hidung (Instagram/@mpok.atiek)
Artis Jalani Operasi Hidung (Instagram/@mpok.atiek)

Efek samping dari suntik silikon yang disuntikkan Mpok Atiek pada hidung dan wajah agar tampak awet muda cukup besar. Ia harus melakukan 21 kali operasi pengangkatan silikon di wajahnya.

5. Barbie Kumalasari

Artis Jalani Operasi Hidung (Instagram/@barbiekumalasari)
Artis Jalani Operasi Hidung (Instagram/@barbiekumalasari)

Perubahan drastis pada penampilan Barbie Kumalasari adalah hasil dari operasi plastik. Ia kembali mengoperasi hidungnya untuk yang keenam kali pada awal 2022 kemarin. Alasannya karena hidungnya mengalami penipisan maka implan yang dipasang harus diganti.

6. Angela Lee

Artis Jalani Operasi Hidung (Instagram/@angelalee87)
Artis Jalani Operasi Hidung (Instagram/@angelalee87)

Penyesalan karena sudah oplas hidung dirasakan oleh Angela Lee. Meski mendapatkan wajah cantik seperti harapan, tapi implan yang dipasang di hidungnya jebol sampai hampir menembus kulit.

7. Mayang Fitri

Artis Jalani Operasi Hidung (Suara.com/Oke Atmaja)
Artis Jalani Operasi Hidung (Suara.com/Oke Atmaja)

Untuk menunjang kariernya di dunia musik, Mayang Fitri adik mendiang Vanessa Angel merubah bentuk hidungnya. Mayang merogoh kocek hingga Rp 50 juta untuk operasi hidung di Indonesia pada awal 2023 lalu.

8. Lucinta Luna

Artis Jalani Operasi Hidung (Instagram/@lucintaluna_manjalita)
Artis Jalani Operasi Hidung (Instagram/@lucintaluna_manjalita)

Sudah berulang kali operasi plastik, Lucinta Luna tak juga puas. Setelah diejek hidungnya mirip pinokio ia kembali menjalani operasi pada bulan Februari di Thailand.

9. Ivan Gunawan

Artis Jalani Operasi Hidung (Instagram/@ivan_gunawan)
Artis Jalani Operasi Hidung (Instagram/@ivan_gunawan)

Puas dan makin percaya diri dirasakan Ivan Gunawan usai jalani operasi hidung di Turki. Tindakan bedah plastik Ivan dilakukan oleh dokter Alpaslan Yildirim. Ivan pun semakin bahagia dengan wajah barunya.

10. Jessica Iskandar

Artis Jalani Operasi Hidung (Instagram/@inijedar)
Artis Jalani Operasi Hidung (Instagram/@inijedar)

Sempat disorot karena diduga mengalami masalah ekonomi, Jessica Iskandar mengabarkan jika dirinya jalani operasi hidung. Korea Selatan menjadi negara pilihan Jedar untuk merubah hidungnya lewat prosedur bedah plastik.

Demikian beberapa artis tanah air yang memilih menjalani operasi plastik di bagia hidung.

Kontributor : Safitri Yulikhah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Ragnar Oratmangoen: Saya Mau Bela Timnas Belanda
Ragnar Oratmangoen: Saya Mau Bela Timnas Belanda
Sentil Kapolri Soal Kasus Penipuan Rp 10 Miliar, Jessica Iskandar: Aku Kecewa - Suara.com
Sentil Kapolri Soal Kasus Penipuan Rp 10 Miliar, Jessica Iskandar: Aku Kecewa - Suara.com
Hasil Operasi Nikita Mirzani Banjir Pujian, Lolly Kena Sentil: Pasti Anaknya Menyesal
Hasil Operasi Nikita Mirzani Banjir Pujian, Lolly Kena Sentil: Pasti Anaknya Menyesal
Hakim Anwar Usman Ipar Jokowi Menolak Penghapusan Presidential Threshold di MK, Ini Alasannya
Hakim Anwar Usman Ipar Jokowi Menolak Penghapusan Presidential Threshold di MK, Ini Alasannya
Boy William Ngaku Operasi Hidung Bukan karena Alasan Estetika, Malah Dicibir Netizen
Boy William Ngaku Operasi Hidung Bukan karena Alasan Estetika, Malah Dicibir Netizen
CEK FAKTA: Felicia Tissue Buat Video Pengakuan soal Diminta Menggugurkan Kandungan oleh Kaesang
CEK FAKTA: Felicia Tissue Buat Video Pengakuan soal Diminta Menggugurkan Kandungan oleh Kaesang

TERKINI