Suara.com - Soimah belum lama pengalaman dirinya yang kurang menyenangkan saat berurusan dengan petugas pajak. Hal ini disampaikan lewat wawancara terbaru di kanal YouTube Mojokdotco.
Dia mengaku kecewa karena petugas pajak mengejar dirinya layaknya seorang koroptor. Padahal kewajibannya sebagai orang taat pajak sudah dijalaninya dengan baik.
"Beberapa waktu lalu saya live Instagram ngomongin soal pajak. Saya kan pekerja seni ya, yang imejnya kaya raya. Untuk bayar pajak memang kewajiban kita," kata Soimah dikutip, Sabtu (8/4/2023).
"Bayar pajak, bayar. Lapor pajak, lapor. Kita udah sadar itu kok, Soimah nggak bakal lari. Rumahnya udah jelas. Tapi perlakukanlah dengan baik. Jadi saya merasa diperlakukan seperti ba*****n, seperti koruptor," sambungnya.
Sebagai figur publik, Soimah memang memiliki harta kekayaan yang cukup melimpah. Apalagi komedian asal Jawa Tengah ini sudah belasan tahun berkiprah di industri entertainment.
Lantas seperti apa karier dan kehidupan pribadi artis multitalenta ini? Berikut rangkumannya.
Profil Soimah

Soimah Pancawati atau lebih dikenal sebagai Soimah merupakan salah satu artis kenamaan di Tanah Air. Selain ahli dalam bidang kesenian Jawa, dia sering dipercaya sebagai presenter dan dewan juri di berbagai acara.
Soimah lahir pada 29 September 1980 di Pati, Jawa Tengah. Perempuan 42 tahun ini merupakan anak kelima dari tujuh bersaudara pasangan Hadinarko dan Kasmiyati.
Baca Juga: Soimah Beberkan Kejamnya Industri TV Tanah Air: Saling Tusuk dan 'Bunuh-bunuhan'
Soimah diketahui menikah dengan Herwan Prandoko pada 27 Desember 2002. Dari pernikahan ini, mereka dikaruniai dua orang putra yang diberi nama Aksa Uyun Dananjaya dan Diksa Naja Naekonang.