Nindy Ayunda Datangi Kantor LPSK, Ada Apa?

Kamis, 06 April 2023 | 11:47 WIB
Nindy Ayunda Datangi Kantor LPSK, Ada Apa?
Nindy Ayunda di kantor Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) di kawasan Ciracas, Jakarta, Kamis (6/4/2023). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nindy Ayunda mendatangi kantor Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) di kawasan Ciracas, Jakarta, Kamis (6/4/2023). Ia datang menumpang mobil Toyota Fortuner warna hitam.

Memakai busana putih dan masker hitam, Nindy Ayunda langsung menghampiri beberapa orang yang sudah menunggu kedatangannya. Ia kemudian berjalan masuk ke gedung LPSK bersama mereka.

Nindy Ayunda di kantor Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) di kawasan Ciracas, Jakarta, Kamis (6/4/2023). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Nindy Ayunda di kantor Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) di kawasan Ciracas, Jakarta, Kamis (6/4/2023). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]

Diduga, kedatangan Nindy Ayunda berkaitan dengan teror yang ia alami setelah Nikita Mirzani dilaporkan Dito Mahendra ke Polres Serang Kota pada 16 Mei 2022 atas dugaan pencemaran nama baik.

Sebelumnya, Nindy Ayunda sempat membagikan cerita tentang itu pada Juli 2022. Ia sampai takut memenuhi panggilan pemeriksaan dari Polres Metro Jakarta Selatan atas dugaan penyekapan. 

Baca Juga: Sebut Nindy Ayunda Manusia 'Fake', Nikita Mirzani: Laporin Aku Dong ke Polisi

"Sejak ada laporan terhadap Nikita Mirzani di Polres Serang Kota, tekanan, intimidasi dan teror ke Nindy meningkat," terang kuasa hukum Nindy Ayunda, Yafet Rissy.

Nindy Ayunda di kantor Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) di kawasan Ciracas, Jakarta, Kamis (6/4/2023). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Nindy Ayunda di kantor Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) di kawasan Ciracas, Jakarta, Kamis (6/4/2023). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]

Sayang, Nindy Ayunda belum mau berbicara banyak saat dikonfirmasi maksud kedatangan ke LPSK. Ia meminta waktu untuk berkonsultasi lebih dulu.

"Sebentar ya, nanti saya cerita kok," kata Nindy Ayunda.

Nindy Ayunda hanya sempat mengabarkan bahwa dirinya datang ke LPSK dalam kondisi sehat.

"Baik, baik, sehat," ucap Nindy Ayunda.

Baca Juga: Menohok, Nikita Mirzani Minta Nindy Ayunda Suruh Dito Mahendra Keluar dari Hutan Riau

Nindy Ayunda kemudian langsung melenggang masuk bersama rombongan tanpa mengucap sepatah kata pun.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI