8 Fakta Ida Dayak, Viral Karena Diklaim Mampu Sembuhkan Berbagai Penyakit

Risna Halidi Suara.Com
Kamis, 06 April 2023 | 11:21 WIB
8 Fakta Ida Dayak, Viral Karena Diklaim Mampu Sembuhkan Berbagai Penyakit
Ida Dayak (Twitter/@idadayak)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

4. Viral di TikTok

Ida Dayak [TikTok]
Ida Dayak [TikTok]

Perempuan yang selalu memakai baju dan aksesoris khas Dayak saat obati pasien ini sadar betul tentang kekuatan dan peluang di dunia digital. Maka tak hanya YouTube, dirinya pun aktif membagikan konten pengobatan di TikTok sampai membuat namanya viral. Akun TikTok miliknya @idadayak7 bahkan sudah memiliki 1,8 juta pengikut. Di sebuah video ia tampak mampu meluruskan tulang dari seorang anak yang bengkok dan menjadikannya semakin populer.

5. Keliling Pasar

Ida Dayak (TikTok Idadayak7)
Ida Dayak (TikTok Idadayak7)

Ida Dayak melakukan pengobatan dengan berkeliling dari pasar ke pasar kota ke kota. Target pengobatannya sendiri mulai dari penjual sampai pembeli di pasar. Ketika melakukan pengobatan Ida Dayak menggunakan minyak binatang sebagai sarana pengobatan. Seiring tenarnya dirinya, Ida Dayak kini menggelar pengobatan di tempat-tempat tertentu dengan pengamanan dari aparat berwajib.

6. Tidak Patok Harga

Ida Dayak Healing di Gunung (TikTok idadayak7)
Ida Dayak Healing di Gunung (TikTok idadayak7)

Menariknya dari pengobatan Ida Dayak adalah bahwa dirinya tidak memasang biaya pengobatan yang harus dibayar pasien. Ia menerima upah pengobatan sesuai dengan kemampuan dan keikhlasan. Namun, ia menawarkan minyak binatang yang dipakai untuk mengobati pasien. Harga satu botol minyak tersebut adalah Rp 50 ribu saja. Minyak berwarna merah itu telah lama dikenal masyarakat suku Dayak Kalimantan sebagai salah satu obat yang digunakan turun-temurun.

7. Ritual Khusus

Pengobatan tradisional Ida Dayak yang sedang viral di media sosial (Instagram/@idadayak.official)
Pengobatan tradisional Ida Dayak yang sedang viral di media sosial (Instagram/@idadayak.official)

Kemampuan pengobatan Ida Dayak menurutnya adalah warisan nenek moyang. Namun dari video yang beredar selama mengobati pasien, ada ritual khusus yang dijalaninya. Ritual itu adalah gerakan khusus seperti tarian yang Ida Dayak lakukan sembari mengurut bagian tubuh yang sakit. Dari komentar netizen, banyak yang menduga tarian Ida Dayak bukanlah gerakan biasa. Ketika menemui pasien dengan penyakit berat tarian yang dilakukannya pun lebih intens.

8. Selalu Dipadati Pasien

Baca Juga: Urut ke Ibu Ida Dayak Apakah Musyrik, Mimpi Basah Saat Tidur Siang Wajib Mandi Junub?

Ida Dayak (TikTok Idadayak7)
Ida Dayak (TikTok Idadayak7)

Setelah viral, Ida Dayak menerima ratusan pasien di tempat pengobatan. Sebelum menggelar pengobatan, Ida Dayak memang sudah lebih dahulu membuat pengumuman di media sosial tentang lokasi pengobatan yang akan didatanginya. Tak hanya masyarakat umum, pasien yang datang padanya juga dari kalangan pejabat misalnya Letjen (Purn) AM Hendropriyono yang pernah mengundang Ida Dayak ke rumahnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI