CEK FAKTA: Raffi Ahmad Bawa Ibu Ida Dayak untuk Obati Penyakit Tukul Arwana

Rabu, 05 April 2023 | 14:13 WIB
CEK FAKTA: Raffi Ahmad Bawa Ibu Ida Dayak untuk Obati Penyakit Tukul Arwana
Aktivitas terbaru Tukul Arwana sebelum dilarikan ke rumah sakit. (Instagram/tukul.arwanaofficial)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ibu Ida Dayak tengah ramai diperbincangkan masyarakat karena pengobatan tradisionalnya yang disebut-sebut bisa mengobati berbagai macam sakit. Baru-baru ini, Ida Dayak datang ke Depok dan membuat masyarakat rela mengantre demi disembuhkan olehnya.

Terbaru, beredar kabar Ibu Ida Dayak melakukan pengobatan ke Tukul Arwana. Tukul Arwana yang dalam pemulihan stroke pun sembuh total berkatnya.

Tumbnail dari akun YouTube Haba Artis yang seolah memberitakan kalau Raffi Ahmad membawa Ibu Ida Dayak untuk mengobati Tukul Arwana.
Tumbnail dari akun YouTube Haba Artis yang seolah memberitakan kalau Raffi Ahmad membawa Ibu Ida Dayak untuk mengobati Tukul Arwana.

Klaim tersebut diunggah oleh akun YouTube Haba Artis. Dalam video yang diunggahnya tertulis judul sebagai berikut.

"Raffi Ahmad Ucapkan Terima Kasih Berkat Ibu Ida Dayak Tukul Arwana Sembuh Total dan Jalan"

Baca Juga: CEK FAKTA: Tukul Arwana Sembuh Usai Berobat ke Ida Dayak, Langsung Dihadiahi Mobil dan Rumah

Lantas benarkah klaim tersebut?

Penjelasan

Setelah ditelusuri, video berdurasi 3 menit 1 detik itu tak memuat informasi yang disebut di judul. Setelah diklik, video berisi penjelasan narator tentang pengobatan Ibu Ida Dayak yang fenomenal.

Pengobatan Alternatif Ibu Ida Dayak (YouTube)
Pengobatan Alternatif Ibu Ida Dayak (YouTube)

Narator menjelaskan Ibu Ida Dayak mengobati pasien-pasiennya dengan menari dan mengoles minyak khusus. Kemudian narator menyebut Raffi Ahmad secara khusus menemui Ida Dayak untuk berterima kasih karena berkatnya Tukul Arwana sembuh total.

Namun, sepanjang video tak ditunjukkan bukti foto/video Ibu Ida Dayak mengobati Tukul Arwana. Juga tak ada konten yang memuat kondisi Tukul yang sudah bisa berjalan dan sembuh total. Sepanjang video, hanya ditunjukkan cuplikan foto Raffi Ahmad dan Tukul Arwana yang sempat terbaring di rumah sakit.

Baca Juga: CEK FATKA: Tukul Arwana Meninggal Dunia Pada 11 Maret 2023

Kesimpulan

Berdasarkan penjelasan di atas, klaim Tukul Arwana sembuh total berkat ibu Ida Dayak adalah keliru. Konten tersebut berisi informasi yang menyesatkan alias hoaks.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI