Suara.com - Raffi Ahmad, Rizky Billar hingga pengusaha Rudy Salim terseret dugaan kasus artis R yang disebut terlibat dalam pencucian uang Rafael Alun.
Sosok yang menggaungkan inisial R yang diduga terlibat dalam pencucian uang Rafael Alun adalah Iskandar Sitorus, Sekretaris Pendiri Indonesia Audit Watch (IAW). Namun saat dikonfirmasi apakah Raffi Ahmad yang dimaksud, ia justru tidak berani menjawab.
"Kami bukan majelis hakim. Kita sebut saja R. Nggak apa-apa kalau kami dibilang nggak berani," kata Iskandar Sitorus ditemui di Bulungan, Jakarta Selatan pada Sabtu (1/4/2023).
Kendati begitu, Iskandar sudah melaporkan nama tersebut ke KPK. Nantinya setelah diusut pihak terkait dan diminta keterangan, dia baru akan membeberkannya.
"Kalau KPK mengundang kami mengungkap nama inisial jadi nama lengkap, kami akan nyatakan," ujarnya.
Sebelumnya, Hotman Paris Hutapea telah memberikan bantahan terkait nama Raffi Ahmad yang terseret kasus dugaan pencucian uang.
"Saya barusan telepon Raffi Ahmad. Kata Raffi Ahmad, dia tidak mengenal Rafael dan tidak ada hubungan ada bisnis sama sekali," kata Hotman Paris di Instagram, Jumat (31/3/2023).
"Jadi berita viral inisial R seolah join bisnis dengan Rafael itu tidak benar, itu bukan Raffi Ahmad," tegasnya.
Tak hanya Raffi Ahmad, Rizky Billar juga ikut memberikan respons soal namanya yang tersangkut kasus pencucian uang.
Baca Juga: Hotman Paris: Raffi Ahmad Harus Serang Orang yang Kaitkan Dirinya dengan Rafael Alun Trisambodo
"Biarin aja, yang penting mereka senang," tulis Rizky Billar di Instagram Story, Sabtu (1/4/2023).