Usai Sidang Kasus KDRT Venna Melinda, Ferry Irawan: Innalillahi

Senin, 27 Maret 2023 | 19:04 WIB
Usai Sidang Kasus KDRT Venna Melinda, Ferry Irawan: Innalillahi
Tersangka Ferry Irawan [Foto: Beritajatim]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ferry Irawan menjalani sidang perdana kasus dugaan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) atas laporan istrinya, Venna Melinda, di Pengadilan Negeri Kota Kediri, Jawa Timur, pada Senin (27/3/2023).

Di sidan tersebut, Ferry Irawan mengenakan kemeja putih. Penampilannya dilengkapi dengan peci putih.

Foto Venna Melinda dan Ferry Irawan  (Instagram/ferryirawanreal)
Foto Venna Melinda dan Ferry Irawan (Instagram/ferryirawanreal)

Selesai sidang, Ferry Irawan sempat memberikan komentar pada awak media. Dia membukanya dengan mengucapkan doa istirja.

"Innalillahi wa inna ilaihi rojiun terhadap hati nurani yang telah mati," ucap Ferry Irawan, mengutip Intens Investigasi yang tayang Senin (27/3/2023).

Baca Juga: Selena Gomez dan Zayn Malik Ketahuan Bermesraan di Sebuah Restoran Mewah

Lelaki 46 tahun ini kemudian berkata bahwa dia sebelum ditahan, tidak pernah berkomentar lantaran ingin menjaga aib rumah tangganya bersama Venna Melinda. 

"Kenapa selama ini saya tidak pernah berkomentar? Karena tidak lebih kalau saya berkomentar atau memberikan statement hanyalah aib rumah tangga yang akan saya buka," ujar dia. 

Selain itu, Ferry Irawan juga merasa  bahwa dirinya ditekan oleh sistem hukum yang berlaku di Indonesia. Padahal, mantan suami Anggia Novita ini bersikeras sama sekali tidak melakukan tindak KDRT.

"Saya tidak berdaya melawan sistem, di mana sistem itu dipaksakan ke saya, untuk saya berada dalam tahanan untuk sesuatu perbuatan yang tidak pernah saya lakukan dan saya bukan pelaku KDRT," katanya. 

Venna Melinda melaporkan Ferry Irawan ke Polres Kediri atas dugaan KDRT pada 8 Januari 2023 lalu. Sejak 16 Januari 2023, ia telah ditahan di Polda Jawa Timur.

Baca Juga: Hotman Paris Tawarkan Diri Bikin Surat Pra Nikah untuk Alshad Ahmad dan Tiara Andini, Selamatkan Harta Warisan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI