Duet Maut Johnny Stimson dan Gisella Anastasia di Panggung Jakarta Concert Week 2023

Minggu, 19 Maret 2023 | 10:55 WIB
Duet Maut Johnny Stimson dan Gisella Anastasia di Panggung Jakarta Concert Week 2023
Johnny Stimson dan Gisella Anastasia di Jakarta Concert Week (JCW) yang dihelat di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta pada Sabtu (19/8/23). [Suara.com/Tiara Rosana]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Show terus berlanjut dengan Johnny membawakan lagu-lagu hits miliknya yang lain. Ia mengajak penonton untuk berlompat bersama di lagu Look at Me Now dan dilanjutkan dengan lagu All I Want Is You, Pink Lemonade, Flower, dan Summer in California.

Saat sebelum Johnny Stimson melantunkan lagu romantisnya Honeymoon, ia menjelaskan kalau lagu itu ia buat khusus untuk istrinya yang kali itu juga datang untuk menemaninya tampil di JCW.

Ia tampak bersemangat memperkenalkan istrinya, Bethany, kepada penonton.

Johnny Stimson juga menyampaikan kalau Indonesia adalah tempat yang istimewa baginya, bahkan ia sempat berlibur di Bali beberapa waktu lalu sambil memproduksi lagu baru.

Lagu barunya tersebut juga ia debutkan perdana kepada penonton di Jakarta. Saking sukanya dengan Indonesia, ia masih akan di Jakarta selama beberapa hari.

Ia meminta penggemar untuk menyapanya kalau mereka bertemu.

Merasa enggan mengakhiri penampilannya, ia membawakan Lagu Hard to Say Goodbye sebagai penutup yang menggambarkan perasaannya.
Johnny Stimson tampil selama hampir dua jam dengan lebih dari 13 lagu ia bawakan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI