Dituding Menistakan Agama, Ini 7 Kronologi Lina Mukherjee Dilaporkan ke Polisi Usai Makan Kulit Babi

Ismail Suara.Com
Sabtu, 18 Maret 2023 | 14:51 WIB
Dituding Menistakan Agama, Ini 7 Kronologi Lina Mukherjee Dilaporkan ke Polisi Usai Makan Kulit Babi
Lina Mukherjee (TikTok/linamukherjeereal)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

4. Ucap Bismillah

Profil Lina Mukherjee (Instagram/@linamukherjeereal)
Kronologi Lina Mukherjee Dilaporkan ke Polisi (Instagram/@linamukherjeereal)

Sayangnya dalam konten tersebut, Lina Mukherjee justru mengucap kata Bismillah sebelum makan kulit babi. Hal inilah yang memicu kontroversi hingga dirinya banjir hujatan. Pasalnya dirinya sudah tahu babi haram, tapi malah memakannya dengan diawali bacaan basmallah.

5. Reaksi Lina Mukherjee

Lina Mukherjee. [Instagram]
Kronologi Lina Mukherjee Dilaporkan ke Polisi (Instagram/@linamukherjeereal)

Setelah menjadi kontroversi Lina Mukherjee akhirnya buka suara. Ia mengakui dirinya berdosa karena makan babi meski seorang muslim. Tapi dirinya justru menyebut jika semua manusia memiliki dosa dengan cara masing-masing. Ia bahkan menyebut jika dirinya telah bersikap jujur atas dosanya.

6. Sebut Tidak Ada Orang yang Suci

Lina Mukherjee nangis-nangis (Instagram/@pakde.brengos)
Kronologi Lina Mukherjee Dilaporkan ke Polisi (Instagram/@pakde.brengos)

Tak hanya memperlihatkan amarahnya karena kegaduhan yang muncul usai konten makan babi kriuk, Lina juga menyinggung masalah orang suci. Menurut Lina tidak ada orang yang 100 persen suci. Bahkan pemuka agama sekalipun pasti punya dosa hanya saja caranya berbeda. Ia juga membandingkan dengan dosa yang dilakukan oleh orang-orang yang berzina.

7. Dilaporkan

Sumber Kekayaan Lina Mukherjee (TikTok/linamukherjeereal)
Kronologi Lina Mukherjee Dilaporkan ke Polisi (TikTok/linamukherjeereal)

Kemarahan publik yang melihat konten Lina Mukherjee itu akhirnya membuat Ustaz Syarif Hidayat melaporkannya ke Polda Sumsel. Dilansir dari akun Instagram @maklamis, Ustaz Syarif Hidayat merasa aksi Lina itu telah mencampur adukan konten berbau sara dengan aqidah. Lina dianggap sudah menistakan agama karena apa yang dilakukan dinilai tidak terpuji dan meresahkan. Apalagi setelah jadi kontroversi bukannya minta maaf, Lina justru memberikan tanggapan yang seolah menantang dengan membandingkan dosa-dosa orang lain.

Itulah kronologi Lina Mukherjee dilaporkan ke polisi karena membuat konten makan kulit babi kriuk. Konten Lina tidak hanya memicu kontroversi dan kemarahan publik hingga berujung pada pelaporan dirinya ke polisi.

Baca Juga: Sentil Lina Mukherjee, Bunda Corla: Makanlah Babi Sepuas Kau, Tapi Jangan Bawa-Bawa Agama

Kontributor : Safitri Yulikhah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI