Suara.com - Aktris cantik Korea Honey Lee juga punya film baru yang bakal rilis bulan depan. Inilah dia beberapa fakta Killing Romance yang bergenre komedi. Selain Honey Lee, Killing Romance juga menggaet dua aktor ternama Korea lainnya yaitu Lee Sun Kyun dan Gong Myung.
Hal yang lebih menarik, film ini akan ditulis oleh penulis film hits The Beauty Inside yakni Park Jeong Ye. Tunggu apalagi? Yuk kita simak sama-sama fakta Killing Romance yang banjir bintang ternama ini. Check this out!
1. Cerita Killing Romance yang Menghibur

Killing Romance adalah film komedi yang menggaet Honey Lee, Lee Sun Kyun, dan Gong Myung dalam peran penting. Film yang menjanjikan tawa maksimal ini akan diarahkan oleh sutradara Lee Won Suk dari How to Use Guys With Secret Tips dan ditulis oleh Park Jeong Ye dari The Beauty Inside.
Killing Romance akan menceritakan tentang seorang selebriti papan atas yang tiba-tiba mengundurkan diri dari industri hiburan. Dia lalu bertemu dengan chaebol dari sebuah pulau yang jauh dan seorang penggemar setia. Mereka bersama-sama merencanakan operasi paling spektakuler untuk comeback sang artis.
2. Karakter Honey Lee

Honey Lee akan menjadi pemeran utama di film Killing Romance sebagai Yeo Rae. Yeo Rae adalah bintang papan atas yang dikritik dan menjadi bahan tertawaan publik karena kemampuan aktingnya yang buruk. Dia pun akhirnya memutuskan untuk mengundurkan diri dari industri hiburan.
3. Karakter Lee Sun Kyun

Aktor senior Korea Lee Sun Kyun akan kembali memamerkan kemampuan aktingnya yang ciamik di Killing Romance sebagai Jonathan. Dia adalah seorang chaebol yang membantu Yeo Rae setelah sang artis bermigrasi ke Pulau Qwala di Pasifik Selatan untuk menghindari sorotan publik.
Baca Juga: 4 Fakta Drakor Flower That Blooms at Night yang Angkat Tema Sejarah
4. Karakter Gong Myung