Suara.com - Alma Tando dikenal sebagai Make Up Artist (MUA) yang rajin membuat konten tentang kecantikan di TikTok. Bukan hanya itu, wajah Alma Tando yang cantik dibilang mirip penyanyi senior Mayangsari.
Ingin lebih kenal dengan Alma Tando? Simak profil Alma Tando, TikToker yang dibilang mirip Mayangsari berikut ini.
1. Biodata Alma Tando

Alma Tando merupakan wanita kelahiran Jakarta pada 29 Januari 1999. Wajah cantik Alma Tando rupanya diwarisi dari ibu blasteran Indonesia-Arab dan ayah keturunan Indonesia-Tiongkok.
Selanjutnya agama yang dianut Alma Tando adalah Islam. Dari beberapa postingan di Instagram, Alma Tando diduga menjalin hubungan asmara dengan pria bernama Irsyad Fadhilah Iwasaputra.
2. Perjalanan Karier Alma Tando

Karier sebagai MUA mulai digeluti Alma Tando sejak 2016. Namun dalam wawancara pada November 2022, Alma Tando mengaku sudah tidak punya waktu dan tenaga lagi untuk menjadi MUA karena memilih fokus membuat konten selama beberapa bulan terakhir.
Hingga Maret 2023, akun Instagram Alma Tando @almaatando memiliki 54,5 ribu followers. 46,4 juta likes pun diganjarkan kepada Alma Tando atas berbagai kontennya dari 800 ribuan pengikutnya di Tikok.
Nama Alma Tando begitu populer di TikTok berkat konten-konten tentang kecantikan yang rutin dibagikannya. Akun TikTok Alma Tando bernama @catlovers29 sebab ia adalah seorang pecinta kucing alias cat lovers guys!
Baca Juga: 8 Potret Mayangsari Pamer Harta di Medsos, Kena Sindir Habis-habisan oleh Warga Internet
Alma Tando sudah berkecimpung di TikTok selama dua tahun. Untuk pengguna media sosial yang suka menonton make up tutorial, teknik penggunaan eyeshadow, tips make up, dan masih banyak lagi, akun-akun media sosial Alma Tando bisa banget di-follow!