Suara.com - Perayaan ultah Sheva anak Ussy dan Andhika Pratama dirayakan dengan meriah bersama keluarga dan teman-teman sekolah. Ussy dan Andhika merayakan ulang tahun Sheva yang keenam di salah satu pusat perbelanjaan.
Sheva dan teman-temannya tampak sangat gembira karena bisa bermain dengan seru di area playground yang menjadi lokasi pesta ultah. Mulai dari trampolin sampai perosotan jadi salah satu permainan yang jadi favorit Sheva.
Penasaran kenapa? Intip dulu deretan potret perayaan ultah Sheva anak Ussy dan Andhika Pratama yang seru dan meriah berikut ini!
1. Sheva Elmira Lorrenia yang lahir pada 4 Maret 2017 silam baru saja merayakan ulang tahunnya yang keenam. Perayaan ulang tahun anak Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama berlangsung meriah dan ramai.

2. Bertemakan kuda poni, dekorasi pesta ulang tahun Sheva penuh warna dan ceria. Balon warna-warni dengan karakter kuda poni yang lucu menjadi pernak-pernik dekorasi pesta.

3. Lewat Instagram, Ussy Sulistiawaty membagikan beberapa potret perayaan ulang tahunnya Sheva yang disebutnya si gagal bontot. Anak keempat Ussy dan Andhika itu ditemani oleh orangtua serta ketiga kakak dan adik laki-lakinya.

4. Bukan cuma ditemani oleh anggota keluarga saja, ulang tahun Sheva yang keenam juga dirayakan bersama dengan teman-teman sekolahnya. Teman-teman Sheva kompak memakai baju warna putih yang menjadi dress code acara.

5. Ussy Sulistiawaty dan para wali murid lainnya tak mau kalah dengan anak-anak mereka. Para mama muda yang sama cantiknya seperti Ussy terlihat heboh dan ceria di hari ulang tahunnya.

6. Dirayakan di salah satu pusat perbelanjaan, Sheva dan teman-temannya juga bermain dengan seru di area playground. Salah satu wahana permainan yang dimainkan oleh Sheva adalah trampolin.
Baca Juga: 10 Potret Ussy Sulistiawaty Olahraga, Rahasia Tubuh Singset dan Bugar Meski Sudah Kepala 4

7. Begini serunya Sheva yang melompat tinggi saat bermain trampolin bersama dengan sang mama. Sheva begitu gembira ketika bermain, sementara masker warna pink yang dipakainya tidak dilepas dari wajahnya.