Guncang Panggung Everblast Festival 2023, Simple Plan Sapa Penonton: Aku Cinta Kalian

Minggu, 05 Maret 2023 | 10:27 WIB
Guncang Panggung Everblast Festival 2023, Simple Plan Sapa Penonton: Aku Cinta Kalian
Simple Plan mengguncang panggung Ever Blast di Jakarta International Expo, Kemayoran, Sabtu (4/3/2023) malam. [Ummi Hadyah Saleh]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Simple Plan mengguncang panggung Everblast Festival 2023 di Jakarta International Expo, Kemayoran, Sabtu (4/3/2023) malam. Lewat lagu I'd Do Anything, Simple Plan membuka performanya.

Sebelum bernyanyi, Pierre Charles Bouvier menyapa para fans Indonesia yang sudah menunggu sejak sore.

Simple Plan mengguncang panggung Ever Blast di Jakarta International Expo, Kemayoran, Sabtu (4/3/2023) malam. [Ummi Hadyah Saleh]
Simple Plan mengguncang panggung Ever Blast di Jakarta International Expo, Kemayoran, Sabtu (4/3/2023) malam. [Ummi Hadyah Saleh]

"Selamat malam Jakarta," kata Pierre Bouvier dari atas panggung.

Usai bernyanyi lagu I'd Do Anything, Simple Plan lalu membawakan lagu Shut Up. Para fans pun langsung riuh ikut nyanyi bareng.

Pierre Bouvier pun mengucapkan terima kasih kepada penonton dengan bahasa Indonesia. 

Simple Plan mengguncang panggung Ever Blast di Jakarta International Expo, Kemayoran, Sabtu (4/3/2023) malam. [Ummi Hadyah Saleh]
Simple Plan mengguncang panggung Ever Blast di Jakarta International Expo, Kemayoran, Sabtu (4/3/2023) malam. [Ummi Hadyah Saleh]

"Thank you so much, terima kasih," ucap Pierre Bouvier.

Dalam kesempatan tersebut, Pierre Bouvier mengaku senang melihat para penonton yang membanjiri area panggung Everblast. Tak hanya itu, Pierre Bouvier mengaku cinta dengan para fans Indonesia.

"Aku cinta kalian," ucap Pierre Bouvier dengan bahasa Indonesia. 

"Aku cinta Jakarta," imbuhnya lagi.

Baca Juga: Reuni Akbar Seurieus x Candil Hentak Everblast Festival 2023

Selain kedua lagu tersebut, Simple Plan juga membawakan lagu-lagu hits lainnya seperti Jet Lag, Addicted, Summer Paradise, Crazy, Im Just A Kid.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI