
Penampilan spesial Kim Sung Cheol dalam drama Song Joong Ki ini juga begitu berkesan di hati penonton. Bagaimana tidak, dia memerankan karakter gay bernama Hwang Min- Sung dengan sangat baik.
4. Our Beloved Summer (2021)

Ini adalah drama terbaru yang dibintangi Kim Sung Cheol sebelum dikonfirmasi tampil di Hellbound 2. Dia berperan sebagai Kim Ji Ung, sahabat karib Choi Ung (Choi Woo Shik) yang berprofesi sebagai PD dokumenter.
5. Arthdal Chronicles (2019)

Kim Sung Cheol juga mengambil peran kecil di Arthdal Chronicles. Dia dipercaya memerankan karakter Ipsaeng dari Doldambool. Meski porsi kemunculannya tak banyak, penampilan Kim Sung Cheol sukses membuat pemirsa terkesan.
Itulah deretan drama Kim Sung Cheol yang siap bikin kamu terkesan lewat perannya dalam Hellbound 2 mendatang.
Kontributor : Chusnul Chotimah