Suara.com - Vidi Aldiano berbagi kabar bahagia mengenai keluarganya. Pada Rabu (1/2/2023), Vidi mengumumkan apabila anggota keluarganya bertambah satu orang.
Adik Vidi Aldiano rupanya baru saja resmi menikah. Namun bukan Vadi Akbar, adik Vidi Aldiano yang dimaksud adalah Diva Stradivaryan.
Beda dari Vadi Akbar, sosok Diva Stradivaryan memang nyaris tak dikenali sebagai adik Vidi Aldiano. Apabila Vadi ikut berkarier sebagai artis, Diva memilih dunia pertanian dan perikanan organik tanpa bahan kimia.
Vidi Aldiano lantas berbagi potret bareng pengantin yang berbahagia. Diva Stradivaryan diketahui menikah dengan perempuan bernama Devina Deascal.
Beda dari pernikahan Vidi Aldiano yang mewah, Devina Deascal meresmikan hubungannya dengan sang pujaan hati dengan prosesi cukup sederhana. Bahkan Diva dan Devina hanya kompakan memakai busana dominan warna putih.

"Resmi menyambut anggota baru keluarga kami! Berbahagia untuk kalian berdua, @stradivaryan & @devinadeascal," tulis Vidi Aldiano dalam bahasa Inggris dalam caption unggahannya di Instagram.
Diva Stradivaryan adik Vidi Aldiano rupanya menikah di Bangkok, Thailand. Vadi Akbar tampak hadir, tetapi orangtua mereka tak terlihat mendampingi Diva menikahi sang kekasih.
Ketidakhadiran orangtua Vidi Aldiano membuat dugaan nikah beda agama mencuat. Keluarga Vidi Aldiano diketahui beragama Islam, sedangkan Devina Deascal istri Diva Stradivaryan berasal dari Bali sehingga diduga memeluk keyakinan Hindu.
"Jauh ya di thailand.. mama papa Vidi nggak ikut kah?" tanya akun @0351***.
Baca Juga: Sheila Dara Ngakak "Kasih" Vidi Aldiano Bayi di Hari Valentine, Warganet Kaget
"Nikah nya beda server sepertinya," balas akun @tiwi***.