Suara.com - Indra Bekti dan Aldila Jelita ternyata mempercayakan perkara perceraian mereka ke satu tim pengacara yang sama dari kantor hukum Milano Lubis.
"Dua-duanya mempercayakan saya untuk menyelesaikan masalah perceraian ini," ujar Milano Lubis, saat ditemui di kantornya di kawasan Brawijaya, Jakarta Selatan, Selasa (28/2/2023).
Milano Lubis nantinya akan jadi kuasa hukum Indra Bekti. Sedang Aldila Jelita didampingi pengacara lain dari kantor hukum Milano Lubis juga.
"Kan tidak bisa kalau aku sendiri kuasa hukumnya. Jadi nanti aku yang bikin timnya buat Dhila, nanti ada timnya. Sementara aku pegang Bekti," kata Milano Lubis.
Baca Juga: Gugatan Cerai Istri Indra Bekti Tak Ada di Pengadilan, Ternyata Belum Bayar Biaya Pendaftaran
Sementara untuk menyampaikan di depan publik terkait masalah perceraian mereka, Indra Bekti dan Aldila Jelita sepakat menunjuk Milano Lubis sebagai juru bicara.
"Mereka minta juru bicaranya hanya satu, yaitu aku. Supaya tidak salah ngomong," imbuh Milano Lubis.
Gugatan cerai Aldila Jelita terhadap Indra Bekti didaftarkan di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 27 Februari 2023. Namun berkas baru diproses hari ini, Selasa (28/2/2023) karena terkendala biaya pendaftaran.
"Biaya pendaftarannya belum dibayar, karena kemarin sudah keburu sore. Jadi baru hari ini dibayar. Daftarnya memang online, cuma untuk pembayarannya harus langsung," imbuh Milano Lubis.
Saat ini, Aldila Jelita dan Indra Bekti tinggal menunggu penetapan jadwal sidang yang menurut perkiraan keluar pekan depan.
Baca Juga: 10 Potret Aldila Jelita Momong Anak, Sudah Siap Jadi Single Parents