Suara.com - Amanda Manopo yang diketahui beragama Kristen baru saja dibaptis. Lewat Instagram Stories, mantan pemain Ikatan Cinta itu unggah fotonya usai jalani ritual tersebut.
Amanda Manopo terlihat mengenakan baju lengan panjang berwarna biru dengan rambut yang masih basah setelah dibaptis. DIa berswafoto di dalam mobil.
Dalam unggahannya, Amanda Manopo terlihat tersenyum lebar sambil menyematkan emoji yang memberi tahu bahwa dirinya baru saja dibaptis.
"Aku sudah dibaptis," tulisnya dalam bahasa Inggris dikutip Jumat (24/2/2023).
Sementara itu dari akun Instagram manajernya, Ricco Richardo, Amanda Manopo terlihat mengenakan baju baptis berdiri di dekat kolam renang.

Mantan pacar Billy Syahputra itu tampak mengenakan masker hitam terlihat menghindari saat tengah divideokan.
Namun dilansir dari unggahan @aladin.words, beberapa warganet justru bersedih melihat kenyataan Amanda Manopo berbeda keyakinan dengan Arya Saloka. Sebab, beberapa warganet berharap keduanya bersama.
"Temboknya tinggi banget. Nggak mungkin mereka bisa bersatu. Sedih sih, tapi mau gimana lagi, takdir mereka nggak bisa terus bersama apalagi dalam ikatan suci pernikahan. Nggak mungkin deh. Yang terbaik aja buat Manda, asal dia bahagia apa pun itu bentuknya. Allah hadirkan seseorang dalam hidup, hanya sekedar singgah tapi nggak untuk menetap. Semangat you two," papar akun @haz***.
"Kayknya si Nok mau ke jenjang serius deh makanya dibaptis secara tadi si mas happy gitu sepertinya mereka bakalan kayak mas Deva sama mbak Mikha. Maaf ya pemikiran aku aja pokoknya yang terbaik sama mereka ," papar akun @sin***.
"Benteng begitu tinggi'," ucap akun @muh***.
"Tembok itu kini semakin menjulang. Sebagai manusia biasa hanya punya rencana, takdir tetap Allah yang menentukan," komentar akun @nin***.