Suara.com - Gen Halilintar kembali menjadi perbincangan gara-gara tidak terlihat hadir di ulang tahun Ameena. Gen Halilintar diketahui sedang berada di luar negeri, ketika putri Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah itu merayakan ultah yang pertama.
Bukan hanya sekali, Gen Halilintar telah berulang kali absen di acara-acara penting Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah. Pandemi Covid-19 kini tak bisa lagi dijadikan alasan ketidakhadiran mereka.
Lantas apa saja acara penting Atta-Aurel tak dihadiri Gen Halilintar? Simak ulasan lengkapnya berikut ini.
1. Ultah Ameena

Terkini Gen Halilintar tak hadir di ultah Ameena yang pertama pada Rabu (22/2/2023). Beberapa hari sebelum Ameena ultah, Gen Halilintar diketahui sedang berada di Madinah.
2. Tedak Siten Ameena

Atta dan Aurel juga menggelar acara tedak siten 7 bulanan Ameena Hanna Nur Atta pada September 2022. Padahal sudah satu negara, Gen Halilintar beralasan absen di acara tedak siten Ameena karena ada turnamen golf di luar kota.
3. Konser Anniversary Atta-Aurel

Ulang tahun pernikahan Atta-Aurel yang dirayakan dalam sebuah konser bahkan tidak dihadiri Gen Halilintar. Karena belum berada di Indonesia, absennya Gen Halilintar kala itu masih dimaklumi.
Baca Juga: Kado Emas dari Ashanty dan Krisdayanti untuk Baby Ameena Dibanding-bandingkan
4. Akikah Ameena