Suara.com - Kematian komedian legendaris, Ogud Tom Tam meninggalkan duka yang mendalam. Pemilik nama asli Rosihan Anwar itu wafat pada 19 Februari 2023.
Entin Kartini selaku istri almarhum pun membeberkan kronologi meninggalnya Ogud Tom Tam.
"Saya lagi nonton TV terus dia jalannya titah-titah begitu. Padahal lagi sehat terus dia kenapa kok jalan ngerayap di tembok gitu. Nggak apa-apa, pas dia ngomong langsung mulutnya megok kaya orang stroke. Jangan-jangan ayah stroke," ucap Entin Kartini ditemui usai pemakaman di TPU Bojong Nangka, Tangerang.
Entin Kartini mengaku sudah menawarkan kepada suaminya buat ke rumah sakit. Tapi Ogud Tom Tam sempat menolaknya.
Baca Juga: Teka-teki Penyebab Fuji dan Thariq Halilintar Putus, Pelawak Legendaris Ogud Tom Tam Meninggal Dunia
"Mau ke dokter ya mau dibawa kedokter, kita ke rumah sakit dia nggak mau. Nggak apa-apa akhirnya salat," jelasnya.
Sampai akhirnya ketika malam tiba, kaki Ogud Tom Tam sudah tidak bisa digerakan lagi.
"Ya jam setengah 9 pas dari kamar mandi dia ini kakinya kaya lumpuh, langsung kakinya nggak bergerak. Terus bawa ke rumah sakit minta tolong tetangga," ucap Entin Kartini.
Setelah menjalani pemeriksaan, Entin Kartini menyebut suaminya ternyata tidak meminum obat yang sudah diresepkan dokter sebelumnya. Karena itu, nyawanya pun sudah tidak tertolong lagi.
"Dia sudah sakit diabetes sudah lama. Sudah puluhan tahun tetapi karena nggak minum obat itu dua hari itu ya lupa jadi langsung stroke itu langsung kaget," tutur Entin Kartini.
Baca Juga: Innalillahi, Komedian Legendaris Ogud Tom Tam Meninggal Dunia
"Orang nggak sakit nggak apa, orang masih ngobrol tertawa-tawa (tiba-tiba meninggal)," imbuhnya.
Sebagai penutup, Entin Kartini berharap jenazah Ogud Tom Tam bisa diterima di sisi Tuhan.
"Doanya aja semoga almarhum Rosiana Anwar alias Ogud semoga iman Islamnya diterima Allah," ujarnya mengakhiri.