Raih 2 Juta View, Mung Kanggo Kowe dari Pulung Agustanto Kembali Dirilis Ulang dan Jadi Lebih Koplo

Ferry Noviandi Suara.Com
Jum'at, 17 Februari 2023 | 02:24 WIB
Raih 2 Juta View, Mung Kanggo Kowe dari Pulung Agustanto Kembali Dirilis Ulang dan Jadi Lebih Koplo
Pulung Agustanto [dokumentasi pribadi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pulung Agustanto mungkin tidak menyangka kalau debutnya sebagai penyanyi lewat lagu "Mung Kanggo Kowe" diterima dengan baik. Sebagai bukti, lagu ciptaan Bayu Himawan itu sudah ditonton lebih dari 2 juta kali di YouTube, dalam tempo lima bulan.

Angka dua juta viewers tentu sebuah prestasi yang sangat baik. Mengingat Pulung Agustanto sebagai penyanyi pendatang baru serta banyaknya pesain yang bernyanyi di jalur pop Jawa.

Pulung Agustanto sebenarnya seorang pengusaha yang cukup sukses. Namun di samping itu, Pulung begitu menyintai dunia seni musik. Selain "Mung Kanggo Kowe", Pulung juga sempat merilis "Sepeda Itu Bike" dan "Lari Cantik", yang keduanya mendapat sambutan yang cukup positif.

Berkat idenya bermusiknya yang tak pernah berhenti mengalir, Pulung Agustanto kemudian berpikir untuk merilis ulang lagu "Mung Kanggo Kowe".

Baca Juga: Bergoyang Koplo di Festival Pekan Gembira Ria Edisi Ketiga

Berbeda dari versi pertamanya, lagu versi terbaru ini terasa sekali nuansa pop jawa dengan aransemen khas gendang koplo yang fresh, sedikit unsur rock, sehingga terdengar lebih easy listening dan catchy.

Pulung Agustanto [dokumentasi pribadi]
Pulung Agustanto [dokumentasi pribadi]

"Bersyukur bisa menebar karya positif untuk musik Indonesia, dan bagi saya ini dalam rangka mengisi kemerdekaan, menjadi bagian dari sejarah perjuangan bangsa, sumbangsih kita sebagai anak bangsa lewat seni," ujar Pulung Agustanto.

Selain lagu "Mung Kanggo Kowe" dalam waktu dekat ini Pulung Agustanto akan merilis lagu-lagu terbarunya berjudul "Tugel Ati", "Amblas Ngampas", "Wong Kere", "Loro Batinku", "Nysesek Ati", "Tahu Bertahan", "Koyo Awakmu", "Piye Keadaanmu".

Video musik Lagu "Mung Kanggo Kowe" bisa ditonton di kalan YouTube Surya Lestari Records.

Baca Juga: Weird Genius hingga Jason Ranti Ramaikan Final Pesta Bola di Soccerphoria

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI