5 Drama Terbaru Go Min Si yang Baru Ultah ke-28, Mana Favoritmu?

Risna Halidi Suara.Com
Kamis, 16 Februari 2023 | 00:00 WIB
5 Drama Terbaru Go Min Si yang Baru Ultah ke-28, Mana Favoritmu?
Drama Terbaru Go Min Si (Instagram/@gominsi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

3. Youth of May (2021)

Youth of May. (Soompi)
Youth of May. (Soompi)

Setelah Sweet Home, Go Min Si bertemu lagi dengan Lee Do Hyun di drama tahun 2021 yaitu Youth of May. Drama ini berkisah tentang pasangan Hwang Hee Tae (Lee Do Hyun) dan Kim Myung Hee (Go Min Si) yang bertemu saat periode waktu yang signifikan secara historis di Korea Selatan yaitu pada Mei 1980.

Go Min Si memerankan Kim Myung Hee, seorang perawat yang sudah mengalami berbagai macam kesulitan dalam tiga tahun kariernya. Dia adalah seorang pekerja keras yang tetap berpegang teguh pada mimpinya. Suatu hari Kim Myung Hee mendapat kesempatan emas, tetapi nasib tak terduga mengubah hidupnya.

4. Jirisan (2021)

Drama Korea Jirisan. (iQiyi)
Drama Korea Jirisan. (iQiyi)

Ditulis oleh Kim Eun Hee, Jirisan adalah drama misteri yang dibintangi oleh Jun Ji Hyun sebagai Seo Yi Kang, penjaga hutan terbaik di Taman Nasional Gunung Jiri. Joo Ji Hoon juga membintangi drama ini sebagai Kang Hyun Jo, partner Seo Yi Kang yang menyembunyikan rahasia misterius.

Drama ini menyoroti kisah para penjaga di taman nasional saat mereka berusaha mengungkap kebenaran di balik kecelakaan misterius yang terjadi di gunung. Go Min Si mencuri perhatian di drama ini sebagai ranger Lee Da Won yang imut dan ceria.

5. Sweet Home Season 2 (2023)

Fakta Sweet Home Season 2 dan 3 (Soompi)
Fakta Sweet Home Season 2 dan 3 (Soompi)

Go Min Si akan kembali membintangi Sweet Home Season 2 pada kuartal keempat tahun 2023 dan Sweet Home Season 3 yang menyusul setelahnya. Song Kang, Lee Si Young, Lee Jin Wook, Park Gyu Young, dan lainnya juga akan kembali untuk musim kedua serial Netflix ini.

Musim baru tentunya bikin penasaran bagaimana Lee Kyung (Lee Si Young), Eun Yoo (Go Min Si), dan Ji Soo (Park Gyu Young) akan bertahan hidup di dunia yang penuh dengan monster. Season 2 juga akan memperkenalkan karakter baru yang diperankan oleh Yoo Oh Sung, Oh Jung Se, Kim Moo Yeol, and Jung Jinyoung.

Baca Juga: Sinopsis Day of Kidnapping, Drakor Baru Yoon Kye Sang Bareng Park Sung Hoon dan Kim Shin Rok

Itu dia beberapa drama terbaru Go Min Si yang hari ini merayakan ulang tahun ke-28. Jangan lupa nonton semua dramanya dan tunggu jadwal rilis Sweet Home Season 2 ya. Happy birthday, Go Min Si!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI