Suara.com - Ant-Man and the Wasp: Quantumania akhirnya tayang di bioskop Tanah Air hari ini, Rabu (15/2/2023). Film ini merupakan pembuka fase 5 Marvel Cinematic Universe.
Berdurasi 124 menit, alur cerita Ant-Man and the Wasp: Quantumania berpusat pada petualangan Ant-Man alias Scott Lang (Paul Rudd) dan Wasp alias Hope (Evangeline Lily) selama terjebak di dunia Quantum.
Peran Scott Lang sebagai ayah yang sangat menyayangi putrinya juga masih terlihat di Ant-Man and the Wasp: Quantumania.
Sebab putri Scott Lang, Cassie Lang (Kathryn Newton) ikut masuk ke dunia Quantum. Ia juga yang jadi pemicu utama sang ayah dan Wasp terseret ke sana.
Baca Juga: Kamu Penggemar Marvel? Sinopsis Ant-Man and the Wasp: Quantumania yang Sedang Tayang di Bioskop
Selama berpetualang di dunia Quantum, Ant-Man dan Wasp bertemu makhluk-makhluk asing. Kejadian menegangkan hingga aksi tak terduga Cassie Lang turut mewarnai kisah mereka di tempat bertajuk Chronopolis itu.
Ant-Man and the Wasp: Quantumania turut menampilkan sosok penjahat super, Kang the Conqueror yang membuat penayangan film ini sangat dinanti.
Jonathan Majors selaku aktor sukses memerankan sosok Kang the Conqueror yang dalam komik digambarkan sebagai penjahat bengis super jenius yang mahir mengintimidasi.
Interaksi Ant-Man dan Kang the Conqueror yang terjadi saat mereka bertemu di dunia Quantum juga jadi salah satu adegan yang menarik dan patut dinanti.
Hadir pula sosok Janet van Dyne (Michelle Pfeiffer) yang diceritakan sebagai ibu dari Wasp dalam Ant-Man and the Wasp: Quantumania. Muncul di dunia Quantum, kisah masa lalu Janet van Dyne bakal terungkap di film ini.
Baca Juga: Menjelajahi Dunia Quantum bersama Ant-Man dan Wasp dalam Quantumania
Selain adegan heroik dan menegangkan, tingkah kocak Ant-Man masih mewarnai jalan cerita seperti film-film terdahulu. Apalagi, ia dipertemukan dengan lawan yang punya watak bertolak belakang dalam diri Kang the Conqueror.
Ant-Man and the Wasp: Quantumania sendiri baru akan tayang di Amerika Serikat pada 17 Februari 2023.