Ngehost Lagi Usai Operasi Pecah Pembuluh Darah, Indra Bekti Menangis

Rabu, 15 Februari 2023 | 08:36 WIB
Ngehost Lagi Usai Operasi Pecah Pembuluh Darah, Indra Bekti Menangis
Indra Bekti dan Aldila Jelita di Hotel Pullman, Central Park, Jakarta Barat pada Selasa (14/2/2023). [Suara.com/Rena Pangesti]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Indra Bekti akhirnya kembali ngehost setelan operasi pecah pembuluh darah dan mata beberapa waktu lalu. Tak dipungkiri, tangis presenter 45 tahun itu pun pecah.

Indra Bekti merasa terharu sebab mendapat kepercayaan memandu konser BLUE. Suami Aldila Jelita ini juga tak menyangka mendapat sambutan antusias dari penonton.

Indra Bekti ngehost lagi di konser Blue, Pullman, Central Park, Jakarta Barat pada Selasa (14/2/2023). (Suara.com/ Rena Pangesti)
Indra Bekti ngehost lagi di konser Blue, Pullman, Central Park, Jakarta Barat pada Selasa (14/2/2023). (Suara.com/ Rena Pangesti)

"Kita terharu banget sih, mereka masih mau nyapa aku yang mungkin kalau boleh dibilang, siapa lah saya dibandingkan sama artis-artis baru ya bund," ucap Indra Bekti di Pullman, Central Park, Jakarta Barat pada Selasa (14/2/2023).

Bagi Indra Bekti dukungan dari segala lini inilah yang membuatnya tak kuasa menahan tangis. Bekti, begitu ia akrab disapa pun kembali bersemangat untuk bekerja lagi.

Baca Juga: Rayakan Valentine, Konser BLUE di Jakarta Serasa Private Party

"Support mereka luar biasa, bikin aku nangis. Aku juga sebenarnya kaget, dengan kekuranganku, kok bisa?" tutur bapak tiga anak.

Indra Bekti, Aldila Jelita dan Indy Barends di Hotel Pullman, Central Park, Jakarta Barat pada Selasa (14/2/2023). [Suara.com/Rena Pangesti]
Indra Bekti, Aldila Jelita dan Indy Barends di Hotel Pullman, Central Park, Jakarta Barat pada Selasa (14/2/2023). [Suara.com/Rena Pangesti]

Selain mendapat dukungan semangat, Indra Bekti juga mendapat tindakan medis. Setidaknya sebelum naik panggung, ia mendapat infus.

"Diberikan infus dari tim medis.  Dari situ alhamdulillah, sama badan itu, halu dan reality bisa dipisahkan, dipilah," kata Indra Bekti.

Sejauh ini, Indra Bekti sudah merasakan pulih 70 persen. Fokusnya kini adalah mengembalikan stamina tubuh serta tindakan selanjutnya untuk mata kanan.

"So far alhamdulillah pasca perawatan, tinggal mata aja sih. Stamina dan pikiran juga yang masih dunia nyata atau halu, ih benar nggak sih? Tapi ini bukan suatu hal yang membahayakan," tutur Bekti memaparkan.

Baca Juga: Ustaz Arifin Ilham Pernah Berpesan soal Abah Agam, Pernyataan Hotman soal Hukuman Mati Viral Lagi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI