Suara.com - Gideon Tengker gugat Rieta Amilia terkait harta bersama alias gono-gini. Kabar itu cukup mengejutkan lantaran orangtua Nagita Slavina tersebut sudah bercerai sejak 2013.
Gideon Tengker mengaku belum mendapat hak dari harta yang ia dan Rieta Amilia hasilkan bersama selama menikah. Ibu mertua Raffi Ahmad tersebut diduga menguasai seluruh harta yang kini digugat perdata oleh Gideon Tengker, termasuk rumah produksi Frame Ritz.
Sosok Gideon Tengker lantas banyak dicari tahu. Selain suami Rieta Amilia dan ayah Nagita Slavina, Gideon Tengker juga seorang musisi lho! Yuk kenalan melalui profil Gideon Tengker berikut ini.
1. Biodata Gideon Tengker

Gideon Louis Joan Tengker merupakan pria kelahiran Manado, Sulawesi Utara, pada 25 November 1954. Gideon Tengker kini berstatus duda dan merupakan bapak tiga anak. Agama Gideon Tengker adalah Kristen.
2. Perjalanan Karier Gideon Tengker

Sejak 1978, Gideon Tengker berkarier sebagai musisi. Ia paling lihai bermain gitar hingga memimpikan menantu yang juga pandai main alat musik. Keinginan itu terjawab dengan hadirnya Raffi Ahmad sebagai menantunya.
Gideon Tengker menyukai musik sejak duduk di bangku SMP. Pada era 80-an, Gideon Tengker dikenal sebagai gitaris band Drakhma yang mengusung genre blues.
Meski sudah tidak lagi berkarier bersama band Drakhma, Gideon Tengker masih aktif sebagai musisi. Seperti ketika Raffi Ahmad memproduseri film Rafathar, Gideon Tengker bertindak sebagai pembuat soundtrack.
Baca Juga: CEK FATKA: Raffi Ahmad Datangi Hotman Paris, Gideon Tengker Tak Dapat Harta Mama Rieta
3. Kisah Asmara Gideon Tengker