Suara.com - Konser penyanyi religi Opick yang hadir menjadi line up Festival Pasar Musik beberapa waktu lalu, sukses menjadi trending topic media sosial.
Dalam banyak video yang beredar, keberadaan Opick di festival musik itu berhasil menyedot perhatian penonton yang mayoritas anak muda.
Bahkan banyak di antara mereka memiliki tato di tubuh dan beberapa lainnya bukan penganut agama Islam. Di media sosial Instagram pribadinya, Opick pun membagikan banyak momen yang direkam oleh penontonnya.
Tak ketinggalan, lelaki berusia 48 tahun itu pun mengucapkan rasa terima kasihnya karena disambut secara positif oleh publik.
Baca Juga: Dari Gigi hingga Padi Reborn Siap Tampil di Festival Pasar Musik
"Terima kasih buat nonton Opick di Pasar Musik Festival. Alhamdulillah karena Allah sukses, mudah-mudahan semua orang bahagia, mudah-mudahan saya bisa menyenangkan orang-orang dan mengajak bersalawat, mengajak berdendang," kata Opick dalam Insta Story yang dibagikan beberapa waktu lalu.
Lelaki bernama lengkap Aunur Rofiq Lil Firdaus itu berharap agar pengunjung tidak hanya bersenang-senang dan tidak menjadi majelis atau perkumpulan yang sia-sia.
"Mudah-mudahan tidak hanya bersenang-senang berkumpil ada nama Allah yang disebut ada nama Rasalullah disebut. Mudah-mudahan tidak menjadi majelis yang sia-sia. Terima kasih buat semuanya," tutup Opick.