Suara.com - Usia kehamilan Dinda Hauw kini sudah memasuki 8 bulan kandungan. Rasa tegang dan bahagia tengah dirasakan Dinda Hauw, karena sebentar lagi akan melahirkan anak kedua.
"(Kabar) baik, bahagia, sehat dan kandungan 8 bulan Insya Allah bulan depan lahiran," kata Dinda Hauw ketika ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Senin (13/2/2023) bersama Rey Mbayang.
Menjelang lahiran, Dinda Hauw mengaku sudah merasakan kontraksi palsu. Hanya saja, ia mengaku lebih kuat menghadapi kehamilan kedua.
"Udah berasa. Cuma memang aku pas kehamilan kedua sudah agak kuat, jadi nggak terlalu berasa. Kalau pas Sakha (anak pertama) itu dikit-dikit kerasa, capek dikit nggak bisa," terang Dinda Hauw.
Baca Juga: Lesti Kejora Foto Bareng Dinda Hauw, Tangannya Bikin Salfok dan Dinyinyirin Netizen
Dinda Hauw menyebut Hari Perkiraan Lahir (HPL) anak keduanya terjadi pada awal Maret 2023. Oleh karena itu, ia kini sedang sibuk mempersiapkan kebutuhan calon bayi.
"Baru aja kemarin kita habis beli baju buat anak lagi, tadinya sempat mikir pakai bekas kakaknya aja karena sama-sama cowok. Cuma mikir lagi, mau kasih yang terbaik aja," ucap Dinda Hauw.
"Jadinya beli lagi, mungkin karena masih excited anak kedua walau ada lungsuran abangnya," kata Rey Mbayang menimpali.
Dinda Hauw dan Rey Mbayang juga sudah mempersiapkan rumah sakit. Rencananya, dia akan melahirkan di RSIA Bina Medika, Bintaro, Tangerang Selatan.
"Kita milih rumah sakit yang sama kayak abangnya pas lahiran karena udah kenal sama dokternya," ujar Dinda Hauw.
Baca Juga: Dandan Tebal Bareng Lesti Kejora, Tangan Dinda Hauw Bikin Gagal Fokus: Kok Beda Warna?
Disinggung soal calon nama anak kedua, Dinda Hauw dan Rey Mbayang juga sudah menyiapkannya. Namun, nama tersebut belum lengkap.
"Sudah ada (nama) tapi belum finishing masih cari-cari artinya," pungkas Rey Mbayang.