10 Potret Mesra Cita Citata dan Sang Suami Didi Mahardika, So Sweet Abis!

Risna Halidi
10 Potret Mesra Cita Citata dan Sang Suami Didi Mahardika, So Sweet Abis!
Potret Mesra Cita Citata dan Suami (Instagram/@cita_citata)

Meski baru mengumumkan pernikahan, potret mesra Cita Citata dan suami sudah sering dibagikan.

Suara.com - Cita Citata dan Didi Mahardika telah mengonfirmasi pernikahan mereka dengan membagikan potret buku nikah. Cita Citata menegaskan ia dinikahi secara resmi bukan siri.

Kabar pernikahan Cita Citata dan Didi Mahardika terungkap digelar di KUA Cilandak, Jakarta Selatan, pada 15 September 2022. Namun pernikahan kala itu dibatalkan gara-gara urusan mendadak yang tidak bisa ditinggalkan Cita Citata.

Potret mesra Cita Citata dan suami sebenarnya kerap dibagikan melalui Instagram. Yuk simak kemesraan Cita Citata dan Didi Mahardika bisa disaksikan melalui potret-potret berikut ini.

1. Potret Cita Citata dan Didi Mahardika mengenakan busana serba hitam diduga merupakan momen ketika keduanya menikah. Didi Mahardika terlihat akrab dengan ibunda Cita Citata. 

Baca Juga: Ahmad Dhani: "Penyanyi Profesional yang Tidak Izin Tak Paham Etika Moral Dasar", Sindir Melly Goeslaw?

Potret Mesra Cita Citata dan Suami (Instagram/@cita_citata)
Potret Mesra Cita Citata dan Suami (Instagram/@cita_citata)

2. Momen Cita Citata dan suami yang dibagikan melalui media sosial terlihat selalu penuh tawa. Warna hitam tampaknya menjadi favorit keduanya berbusana dalam berbagai kesempatan. 

Potret Mesra Cita Citata dan Suami (Instagram/@cita_citata)
Potret Mesra Cita Citata dan Suami (Instagram/@cita_citata)

3. Menikah dengan Cita Citata begitu disyukuri Didi Mahardika. Untuk menunjukkan cintanya kepada Cita Citata, Didi Mahardika menggambarkannya dengan menghitung ombak. 

Potret Mesra Cita Citata dan Suami (Instagram/@cita_citata)
Potret Mesra Cita Citata dan Suami (Instagram/@cita_citata)

4. Cita Citata dan Didi Mahardika ternyata punya kesamaan selera dalam hal musik. Sebagai produser musik, Didi Mahardika ikut membantu produksi lagu Cita Citata sebagai pedangdut. 

Potret Mesra Cita Citata dan Suami (Instagram/@cita_citata)
Potret Mesra Cita Citata dan Suami (Instagram/@cita_citata)

5. Hubungan Cita Citata dan Didi Mahardika bak teman diskusi yang menyenangkan. Isu-isu nasionalisme dan sosial merupakan tema diskusi favorit mereka yang hasilnya juga dibagikan melalui media sosial. 

Potret Mesra Cita Citata dan Suami (Instagram/@cita_citata)
Potret Mesra Cita Citata dan Suami (Instagram/@cita_citata)

6. Belakangan Cita Citata menjadi sorotan karena gaya berhijabnya. Cita Citata dituding jadi suka buka tutup hijab sejak memiliki hubungan dengan Didi Mahardika. 

Baca Juga: Cita Citata Bela Agnez Mo, Badai Naik Pitam: Egois, Mikir Panggungnya Sendiri

Potret Mesra Cita Citata dan Suami (Instagram/@cita_citata)
Potret Mesra Cita Citata dan Suami (Instagram/@cita_citata)

7. Tudingan buka tutup hijab sendiri telah diluruskan oleh Cita Citata. Menurut Cita Citata, dirinya tampil mengenakan kerudung, tetapi tidak pernah menyatakan akan berhijrah.