Irgi Fahrezi Terserang Stroke, Kasusnya seperti Indra Bekti

Kamis, 09 Februari 2023 | 16:23 WIB
Irgi Fahrezi Terserang Stroke, Kasusnya seperti Indra Bekti
Irgi Fahrezi bersama istri, Fenny Arieshanty. [Rena Pangesti/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Irgi Achmad Fahrezi pernah terserang stroke dua tahun lalu. Untungnya penyakit tersebut kini berangsur pulih hingga aktor 46 tahun itu bisa kembali beraktivitas.

Mengenai awal mula Irgi Fahrezi terkena stroke, ternyata berawal dari aktivitas sepele. Bermula dari bintang sinetron Lupus ini yang mengangkat barang.

Irgi Fahrezi bersama istri, Fenny Arieshanty. [Rena Pangesti/Suara.com]
Irgi Fahrezi bersama istri, Fenny Arieshanty. [Rena Pangesti/Suara.com]

"Begitu angkat pot, hilang keseimbangan. Tiba-tiba goyang," kata Irgi Fahrezi ditemui di kawasan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Rabu (8/2/2023).

Irgi Fahrezi tidak mengira ini adalah efek dari stroke. Sampai akhirnya ia konsultasi dan direkomendasikan untuk melakukan cek tensi darah.

Baca Juga: 7 Fakta Irgi Fahrezi Pernah Terkena Stroke, Sembuh Setelah Melaksanakan Salat Jumat

"Waktu itu, gue agak sedikit lambat ke dokter. Masih di hari yang sama, baru siangnya," kata Irgi Fahrezi.

Irgi Fahrezi bersama istri, Fenny Arieshanty. [Rena Pangesti/Suara.com]
Irgi Fahrezi bersama istri, Fenny Arieshanty. [Rena Pangesti/Suara.com]

"Karena waktu itu pas pandemi. Kita kan takut kemana-mana. Jadi konsultasi ke Halodoc, diminta tensi," imbuhnya menambahkan.

Irgi Fahrezi menerangkan dirinya juga memiliki riwayat gula darah yang tinggi. Beragam kondisi ini, akhirnya membuat bintang film Dua Garis Biru ini lemas saat dibawa ke rumah sakit.

"Dokter bilang ada penyumbatan di otak, kayak (Indra) Bekti," tutur Irgi Fahrezi.

Irgi Fahrezi kemudian menjalani pengobatan selama satu setengah bulan. Tak hanya perawatan, suami Fenny Arieshanty ini juga semangat untuk sembuh.

Baca Juga: Sudah Vaksin, Irgi Fahrezi Bersyukur Gejalanya Ringan saat Terpapar Covid-19

Irgi Fahrezi percaya, semangat itu juga menjadi faktor kesembuhannya saat ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI