7 Potret Drummer Ganteng, Tyo Nugros Punya Banyak Fans Perempuan

Risna Halidi Suara.Com
Rabu, 08 Februari 2023 | 12:06 WIB
7 Potret Drummer Ganteng, Tyo Nugros Punya Banyak Fans Perempuan
Foto Tyo Nugros yang tetap awet muda di usianya yang sudah kepala lima (Instagram/realnugros)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sudah bukan rahasia jika pesona anak band memang sangat sulit ditolak. Bukan hanya vokalisnya saja yang banyak diidolakan, tapi para drummer juga tak kalah memikat. Ada cukup banyak drummer ganteng yang jadi idola para cewek.

Sebut saja Tyo Nugros yang belakangan sedang ramai disorot karena awet muda dan ganteng banget di usia yang tak lagi muda. Tyo juga memiliki banyak fans yang umumnya adalah kaum Hawa.

Selain Tyo Nugros masih ada beberapa drummer lain yang kegantengannya bikin penggemarnya klepek-klepek. Biar gak makin penasaran, yuk intip deretan potret drummer ganteng yang sudah dirangkum berikut ini!

1. Tyo Nugros

Potret Dulu dan Kini Tyo Nugros (Instagram/@realnugros)
Tyo Nugros (Instagram/@realnugros)

Drummer yang memulai karier bersama Dewa 19, Tyo Nugros ada di urutan pertama sebagai drummer ganteng Indonesia. Betapa tidak, di usianya yang sudah 52 tahun Tyo Nugros masih tampak sangat ganteng dan muda.

Saking ganteng dan mudanya ada yang menyebutnya layaknya vampir yang tak menua. Pria kelahiran 21 Desember 1970 ini ternyata menjaga pola makan untuk bisa terlihat awet muda dan sehat di usianya sudah setengah abad.

2. Didi Riyadi

Potret Drummer Ganteng. (Instagram/didiriyadi_official)
Potret Drummer Ganteng. (Instagram/didiriyadi_official)

Selanjutnya ada Didi Riyadi, drummer Element ini jelas tak boleh dilewatkan jika membincang tentang drummer berwajah ganteng. Pesona Didi Riyadi yang ganteng dan macho saat menabuh drum mengantarnya menjadi aktor. Ya, selain jago sebagai drummer, Didi telah membintangi banyak sinetron dan film layar lebar.

Drummer kelahiran 1981 sempat jadi sorotan saat memberikan surat terbuka pada Presiden Jokowi tentang PPKM beberapa waktu lalu. Sampai sekarang Didi masih betah melajang walau usianya sudah matang dan mempunyai wajah ganteng yang laki banget

Baca Juga: Sudah Tak Makan Garam dan Mecin, Ini 9 Potret Awet Muda Tyo Nugros

3. Amec Aris

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI