Suara.com - Titi DJ ternyata tetap mengeluarkan biaya saat melakukan operasi plastik anti aging di Korea Selatan. Dia tidak sepenuhnya diendorse.
"Aduh, terus terang kalau soal biaya, saya tidak 100 persen endorse. Saya tetap bayar, tapi dikasih special price," ungkap Titi DJ di kawasan Tendean, Jakarta, Selasa (7/2/2023).
Titi DJ diperkirakan menggelontorkan dana besar demi menjaga cantik lewat operasi plastik anti aging. Sebab ia sempat menyinggung bahaya perawatan kecantikan dengan biaya murah.
"Saya ingin berikan edukasi, kalau ingin lakukan operasi atau perawatan yang berhubungan dengan kecantikan, jangan asal-asalan. Jangan mau diimingi harga murah, tapi resikonya besar sekali. Malah bisa jadi penyakit baru," terang Titi DJ.
Baca Juga: Titi DJ Ngaku Ingin Operasi Anti Aging Sejak 7 Tahun Lalu, Ternyata Ini Alasannya Ditunda
Hanya saja, Titi DJ enggan membeberkan besaran dana yang ia keluarkan untuk operasi plastik anti aging. Ibu Stephanie Poetri sekedar memastikan bahwa total biayanya belum mencapai miliaran rupiah.
"Nggak, nggak sampai segitu," kata Titi DJ.
Sebagaimana diketahui, Titi DJ melakukan operasi plastik anti aging di Korea Selatan pada 6 Januari 2023. Di Instagram, sang diva mengumumkan hal itu seraya menampilkan perkembangan perubahan wajahnya dari minggu ke minggu.
Faktor usia jadi alasan Titi DJ melakukan operasi plastik anti aging. Ia ingin menghilangkan kerutan di wajah.
"Saya ingin terlihat lebih segar, terlihat lebih muda," terang Titi DJ.
Titi DJ juga ingin tetap terlihat muda tanpa polesan riasan wajah. Ia tak mau repot menyamarkan kerutan wajah dengan riasan tebal setiap hari.
"Saya orang yang tidak suka make up heavy atau make up tebal sehari-hari," jelas Titi DJ.