Suara.com - Rizky Billar sebelumnya melaporkan haters atas dugaan pengancaman. Namun baru-baru ini, Billar dan haters yang telah berstatus tersangka itu sudah saling memaafkan.
"Proses restorative justice telah berjalan. Tersangka telah sepakat untuk melakukan perdamaian," tutur Rizky Billar di hadapan para awak media pada Jumat (3/2/2023).
Rizky Billar mengaku belajar dari orangtuanya untuk tidak menaruh dendam kepada siapa pun. Namun suami Lesti Kejora tersebut juga mengingatkan untuk tidak memanfaatkan kebaikannya tersebut.
"Pentingnya saling memaafkan tapi perlu diingat bahwa jangan memanfaatkan keibaan orang lain untuk melakukan hal yang sama," ujar Rizky Billar.
Baca Juga: Ditanya Kenapa Jadikan KDRT Bahan Candaan, Begini Respons Rizky Billar
Lebih lanjut, Rizky Billar dan haters yang telah menjadi tersangka saling berpelukan sebagai wujud perdamaian.
Meski kasus tersebut berujung damai, tetap Rizky Billar tetap saja mendapat nyinyiran dari warganet. Billar disebut nge-prank polisi dua kali.
Pasalnya saat Lesti Kejora melaporkan Rizky Billar atas kasus KDRT, restorative justice juga menjadi endingnya.
"Kasihan banget itu yang jadi polisinya, kena prank dua kali," sindir akun @siti***. "Banyak kasus yang lebih urgent sebenarnya ya," balas akun @adwel***.
"Cape-cape buat laporan, aduh kalau ujungnya bakalan RJ kasian Kepolisian banyak kasus menumpuk yang harus diurus (yang lebih berat) kenapa enggak disamperin aja orangnya, ajak bicara baik-baik saja kan beres tuh. Cara kekeluargaan yang lebih ok," komentar akun @ikey***.
Baca Juga: Sepele Banget, Afandi Ancam Rizky Billar Cuma karena Ingin Terkenal
Kontributor : Neressa Prahastiwi