Suara.com - Nikita Mirzani semakin membuat publik geram dengan tingkahnya yang sesuka hati menghina orang lain. Terbaru, kekasih Antonio Dedola itu menyebut warganet sebagai kalangan menengah ke bawah.
Hal itu diungkapkan Nikita Mirzani dalam Instagram Story yang dimaksudkan untuk membalas serangan mantan anggota Sahabat Polisi Tengku Zanzabella.
"Netizen yang rata-rata pada suka ngantri dana bansos. Gue kasih tahu yah. Di mana-mana kalau lawan yang seimbang itu adalah yang dibawah juga atau diladenin. Selama gue enggak ladenin berarti sampah dan enggak ada nilainya," tulis Nikita Mirzani.
Selain itu, Nikita Mirzani juga menjelaskan bahwa video terima kasih yang direkamnya setelah keluar dari penjara merupakan paksaan dari Fitri Salhuteru.
Baca Juga: Sudah Dinantikan Banyak Penggemar Drakor, Ini 9 Adu Peran Pemain Drama Taxi Driver Season 2
Meski Tengku Zanzabella terus menyerang Nikita Mirzani, ibunda Laura Meizani ini mengaku tidak akan lagi merespons.
"Kalaupun gue mau huru-hara nanti tunggu Sharoni atau Hotman punya masalah, gue orang pertama yang akan terbang menghadap itu orang berdua," katanya menyambung.
Nikita Mirzani pun kembali menyindir warganet, "Paham yah sampai di sini netizen dana bansos."
Ucapan Nikita Mirzani tersebut kembali menyulut amarah warganet. Tidak terima disebut penerima dana bansos, warganet menyerukan untuk tidak membeli produk skincare sang artis.
"Netizen miskin + pembeli skincare dia," komentar @indra***.
Baca Juga: Bunda Corla Pulang ke Jerman, Dapat Kenang-Kenangan Khusus dari Annisa Pohan
"Semua butuh netizen, memang kalau artis jualan segala macam, siapa yang beli kalau bukan para netizen," imbuh akun @kreasi***.
"Anaknya jualan skincare ke netizen, emaknya selalu ngatain netizen kismin," kata akun @nikm***.