CEK FAKTA: Venna Melinda Dikabarkan Meninggal, Tangis Verrell Bramasta Pecah

Rabu, 01 Februari 2023 | 10:12 WIB
CEK FAKTA: Venna Melinda Dikabarkan Meninggal, Tangis Verrell Bramasta Pecah
Aktris Venna Melinda saat ditemui di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (28/12/2020). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Venna Melinda dikabarkan meninggal dunia. Informasi ini hadir dari akun YouTube Rasis yang diunggah pada 14 Januari 2023.

Unggahan di video tersebut memberikan narasi dan menggiring opini bahwa Venna Melinda meninggal dunia. Tak hanya itu, ada pula keterangan pesan terakhir yang menguatkan kabar duka ini.

Cek fakta Venna Melinda meninggal dunia (turnbackhoax.id)
Cek fakta Venna Melinda meninggal dunia (turnbackhoax.id)

"Innalillahi: Pesan Terakhir 'Venna Melinda' sebelum alm meninggal dunia," demikian caption yang tertera di postingan tersebut.

Tak hanya narasi, tersemat pula foto Venna Melinda yang dikelilingi karangan bunga. Hadir pula potret Verrell Bramasta dengan tangisan di wajahnya.

Baca Juga: Beda Panggilan Verrell Baramasta ke Ibu Tiri dengan Ferry Irawan Disorot, Terasa Lebih Akrab

Lalu, benarkah kabar yang menyebutkan Venna Melinda meninggal?

Aktris Venna Melinda saat ditemui di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (28/12/2020). [Suara.com/Alfian Winanto]
Aktris Venna Melinda saat ditemui di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (28/12/2020). [Suara.com/Alfian Winanto]

Penjelasan

Berdasarkan penelusuran turnbackhoax.id, situs yang bekerjasama dengan Suara.com, kabar yang menyebut Venna Melinda meninggal dunia adalah tidak benar.

Video dengan judul 'Innalillahi: Pesan Terakhir 'Venna Melinda' sebelum alm meninggal dunia', tidak sinkron dengan isinya. Isi video tersebut adalah pemberitaan bahwa kakek Venna Melinda meninggal pada 2021.

Kesimpulan

Baca Juga: Cek Fakta: Verrell Bramasta Masuk Penjara Karena Lakukan Kekerasan

Merujuk pada penjelasan tersebut, maka bisa disimpulkan bahwa Informasi judul dan thumbnail video tersebut adalah salah. Sehingga bisa disimpulkan masuk dalam konten yang dimanipulasi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI