Suara.com - Beberapa artis tanah air ini mencoba makan di pinggir jalan bersama sang kekasih. Mereka pun nampak tidak malu-malu mencicipi makanan tersebut.
Para artis tersebut mencicipi makanan kaki lima ada yang iseng namun ada juga yang ingin memberi kejutan kepada pasangan.
Nah penasaran siapa saja artis yang pernah mencoba makan di warung kaki lima? Berikut rangkumannya.
1. Raffi Ahmad dan Nagita Slavina

Pasangan yang sering disebut sultan ini juga terbiasa makan di kaki lima. Terbaru malah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina mengajak putra pertamanya, Rafathar Malik Ahmad untuk menyantap sate di pinggir jalan. Kocaknya, ada momen saat Rafathar tak tahu lontong hingga jadi omongan netizen.
2. Ruben Onsu dan Sarwendah

Pasangan artis yang dikenal sederhana dan apa adanya ini tak malu untuk menyantap makanan di pinggir jalan. Ruben dan Sarwendah bahkan mengenakan pakaian simple bak orang biasa. Tapi tetap tas yang ditenteng Sarwendah branded.
3. Ria Ricis dan Teuku Ryan

Pasangan Ria Ricis dan Teuku Ryan yang tak pernah lepas dari sorotan publik karena suka membuat sensasi untuk konten-kontennya, mereka juga ternyata terbiasa makan di pinggir jalan. Paling favorit adalah pecel lele nih.
Baca Juga: Nagita Slavina Curiga Raffi Ahmad Tak Ada Hasrat, Warganet: Pantes Gigi Curhat Jarang Ngecas
4. Ashanty dan Anang Hermansyah