"Belajarlah gua sama dia, benar-benar cuma dua kali pertemuan, gua bisa lagi ngaji, keren sih metodenya,” jelas aktor berusia 59 tahun itu.
Sejak belajar mengaji dari Ali Imron, Tio Pakusadewo mulai nyaman ngobrol dengan sang teroris. Apalagi, Ali Imron berseloroh soal takdirnya.
"Dia bilang 'tidak ada teroris di Indonesia ini yang punya barang bukti lebih besar dari saya selama ini, sejarah terorisme di Indonesia, barang bukti saya TNT 2 ton'," kenang Tio soal obrolan Ali Imron.
“Terus (Ali Imron bilang) ‘Saya dengar sampeyan (kamu) itu sudah lama, cuma beda kiprahnya, anak-anak penjara sini sudah tahu, orang tahu saya ahli bom, sampeyan ahli bong (alat narkoba)', dari situ akrab, masih komunikasi sampai sekarang,” imbuhnya.