Dulu Hampir Buka Donasi Buat Indra Bekti, Kini Aldila Jelita Pamer Kartu Asuransi Black Card Limit Miliaran

Risna Halidi Suara.Com
Kamis, 26 Januari 2023 | 16:12 WIB
Dulu Hampir Buka Donasi Buat Indra Bekti, Kini Aldila Jelita Pamer Kartu Asuransi Black Card Limit Miliaran
Indra Bekti dan Aldilla Jelita. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Aldilla Jelita memamerkan dua kartu hitam atau black card produk asuransi milik kedua buah hatinya di media sosial Instagram.

Dalam unggahan diduga berbayar itu, istri Indra Bekti tersebut mengaku bahwa hal tersebut merupakan bagian dari ikhtiar dan memitigasi risiko.

"Alhamdulillah, ikhtiarku dalam memitigasi risiko terhadap anak-anakku sudah resmi berjalan, harga preminya pun sangat reasonable dan bisa diadjust sesuai kemampuan," tulis Aldilla dalam paragraf pertama unggahan, Kamis (26/1/2023).

Dalam foto tersebut, Aldilla memamerkan dua kartu hitam dari produk perusahaan asuransi multinasional yang berpusat di London, Inggris.

Baca Juga: 2 Hari Rawat Jalan, Indra Bekti Mulai Bandel dan Bikin Aldila Jelita Kesal

Dikutip dari berbagai sumber, jenis asuransi tersebut memiliki premi yang cukup tinggi dengan limit puluhan miliar rupiah.

Sementara itu di kolom komentar, banyak publik yang malah memberi komentar bernada negatif.

Potret Aldhila Jelita dan Indra Bekti (Instagram @dhila_bekti)
Potret Aldilla Jelita dan Indra Bekti (Instagram @dhila_bekti)

Apalagi masih segar dalam ingatan ketika Aldilla melakukan open donasi biaya pengobatan Indra Bekti yang sakit pecah pembuluh darah.

"Lucu, punya asuransi galang donasi padahal artis aset banyak, masih banyak di luar sana hidup sengsara contoh artis almarhum Pak Ogah bertahun-tahun sakit tidak open donasi," tulis salah satu warganet.

"Syukur gak jadi minta sumbangan sama rakyat jelata," tulis komentar lainnya.

Baca Juga: Aldila Jelita Sempat Temui Mantan saat Indra Bekti Sedang Kritis di RS, Cek Faktanya

"Gitu dong punya asuransi, gak perlu galang dana sama rakyat jelata," tulis warganet berbeda.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI