Tak Sampai Rp1 Miliar, Ternyata Segini Total Biaya Rumah Sakit Indra Bekti

Selasa, 24 Januari 2023 | 12:37 WIB
Tak Sampai Rp1 Miliar, Ternyata Segini Total Biaya Rumah Sakit Indra Bekti
Potret Terbaru Indra Bekti (Instagram/@vjdaniel)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Biaya rumah sakit Indra Bekti dikabarkan mencapai Rp1 miliar. Inilah mengapa istri sang presenter, Aldila Jelita sampai membuat donasi untuk suaminya tersebut.

Kini setelah Indra Bekti keluar dari rumah sakit, keluarga akhirnya blak-blakan soal biaya perawatan lelaki 45 tahun ini. Nyatanya, biayanya memang tidak sampai Rp1 miliar.

"Alhamdulillah tidak mencapai Rp1 miliar, mungkin karena Dila bilang mau ada penggalangan dana, jadi mengiranya besar banget," kata Cipta, adik Indra Bekti di acara Pagi Pagi Ambyar Trans TV, Selasa (24/1/2023).

Cipta menerangkan, biayanya berkisar di ratusan juta rupiah. Sementara itu, Rian Ibram, host di acara Pagi Pagi Ambyar coba menerka soal angka.

Baca Juga: Indra Bekti Keluar Rumah Sakit, Aktor Na Chul Meninggal Dunia

"Di atas Rp 500 juta?" tanya Rian Ibram. "Iya, sampai," jawab Cipta singkat.

Pembayaran biaya rumah sakit ini didapat dari berbagai sumber. Mulai dari pribadi Indra Bekti, donasi bahkan sampai asuransi yang beberapa waktu lalu sempat jadi perbincangan.

"Jadi sempat ada perbincangan bahwa asuransi, ini Bekti kerja bertahun-tahun kok enggak pakai asuransi? Enggak benar itu," ujar Roy.

Roy menyampaikan, Indra Bekti memiliki dua asuransi. Meski tidak meng-cover semua biaya, tapi itu cukup untuk membantu meringankan beban mantan presenter "Ceriwis" ini.

"Memang tidak semua dicover, tapi sangat membantu. Ya lumayan sebenarnya," tutur manajer Indra Bekti ini.

Baca Juga: Sudah Boleh Rawat Jalan, Indra Bekti Wajib Terapi 3 Kali Seminggu

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI