Ferry Irawan Disindir Hotman Paris Gak Punya Ongkos Pulang ke Jakarta, Pengacara: Gak Penting!

Sabtu, 21 Januari 2023 | 18:30 WIB
Ferry Irawan Disindir Hotman Paris Gak Punya Ongkos Pulang ke Jakarta, Pengacara: Gak Penting!
Tersangka Ferry Irawan [Foto: Beritajatim]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kuasa Hukum Ferry Irawan, Jeffry Simatupang, membantah tudingan bahwa kaliennya itu jatuh miskin usai terjerat kasus dugaan KDRT terhadap Venna Melinda.

Menurut Jeffry Simatupang, tudingan tersebut tidak penting dan tidak benar.

"Itu kata siapa sih? Itu isu yang nggak terlalu penting. Begini ya, kan ada tuh kemarin dari salah satu kuasa hukumnya mengatakan takut (Ferry Irawan) nggak bisa datang ke Surabaya karena nggak ada ongkos," kata Jeffry Simatupang dikutip dari Youtube Was Was Sabtu (21/1/2023).

Sebelumnya, pengacara Venna Melinda, Hotman Paris, sempat menyindir Ferry Irawan yang dikatakan tidak memiliki ongkos pulang ke Jakarta dari Surabaya.

Baca Juga: Ferry Irawan Pegang 'Katu AS' Venna Melinda, Kasus di Bogor Terjadi 2022

Bahkan, Ferry Irawan sampai harus mendapat bantuan ongkos dari pihak polisi agar bisa pulang.

Karenanya, Hotman Paris takut Ferry Irawan tidak dapat memenuhi undangan laporan Polda Jawa Timur.

Transformasi Ferry Irawan (Instagram/@ferryirawanreal)
Transformasi Ferry Irawan (Instagram/@ferryirawanreal)

"Pak Ferry dateng kok kemarin ke Polda Jatim. Ongkos, ongkos sendiri kok. Itu kan bisa terbantahkan sendiri. Begitu, lho," kata Jeffry. 

Jeffry Simatupang pun berpesan kepada pihak Venna Melinda untuk tidak menyebarkan isu-isu yang tidak berkaitan langsung dengan kasus yang sedang diproses.

Terlepas dari itu, Jeffry Simatupang merasa yang terpenting sekarang adalah untuk berdamai.

Baca Juga: Terus Disudutkan, Ferry Irawan Ancam Buka Aib Venna Melinda di Bogor

"Tapi yang paling penting, yuk, kita berdamai. Kita duduk bersama, kita cari jalan keluar yang terbaik. Supaya jangan sampai satu dengan yang lain membongkar aibnya," ujar Jeffry Simatupang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI