Unggahan itu pun menuai banyak reaksi negatif warganet, yang rata-rata menganggapnya sangat tidak masuk akal.
"Defibrilator bisa dipegang sama keluarga pasien? Ini dokter jaganya sendirian pula di ruangan yang penuh keluarganya, ga ada nursenya, bisa diem aja gitu defib dimainin 2x, trus itu ga ada yang ngasi joulenya bisa kejut sendiri," tulis komentar seorang warganet.
"pasti karea di-defibrilasi sambil pake baju yang tidak mudah terbakar. Hantaran listriknya jadi 200x lebih kuat," tulis warganet lainnya.
"kenapa sih sinetron indo selalu ngaco terutama soal medis. Gak ada yang bener kayanya," tulis warganet berbeda.
Sinetron Cinta Setelah Cinta sendiri merupakan sinetron produksi SinemArt yang tayang di SCTV dan memiliki total 351 episode. Sinetron itu dibintangi okeh Ririn Dwi Ariyanti, Eza Gionino, Indah Indriana, Bryan Mckenzie dan banyak lainnya.