Suara.com - Septia Yetri Opani mengaku sudah tidak dinafkahi oleh suaminya, Putra Siregar di tengah proses percerain mereka. Dia menyindir sikap Putra Siregar yang cenderung lebih menghambur-hamburkan uang buat orang lain ketimbang anak sendiri.
"Kalau royal ke orang lain setidaknya royal juga ke keluarga," kata Septia.
Kendati begitu, dia mengatakan isu rekeningnya diblokir sama Putra Siregar tidaklah benar. Dia cuma menyebut kesulitan meminta nafkah buat anak-anaknya lantaran karyawan keuangan Putra Siregar tidak kooperatif.
"Kalau rekening diblock itu kayaknya nggak, karena itu rekening aku sendiri buat apa sih diblock," ucapnya.
"Cuma memang kalau minta uang jelas nggak. Jadi aku minta ke bagian keuangan aku juga nggak dikasih, bahkan direspons," sambungnya lagi.
Meskipun Putra Siregar seakan lepas tanggung jawab, Septia tidak menyesal memilih berpisah. Terkait ini, dia punya alasannya sendiri.
"Dia sudah berkali-kali, dia janji nggak bakal ngulangi. Tapi ternyata habis berjanji beberapa hari mengulangi. Jadi apapun yang diucapin nggak serius," ungkap Septia.
"Empat tahun itu bukan waktu sebentar. Aku ngerasa sudah deh cukup," imbuhnya.
Semenjak diunggah akun @rumpi_gosip pada Rabu (18/1/2023), pernyataan Septia ini langsung banjir komentar.
Baca Juga: Nasib Septia Siregar Pasca Gugat Cerai Putra Siregar, Tidak Dinafkahi Hingga Minta Ke Karyawan
"Karmanya sudah dituai oleh si perempuan ini sekarang. Seperti inilah perlakuan PS dengan istri pertama yang ditinggalkannya karna selingkuh dengan istri yang ini. Istri dan anak-anaknya yang dulu pun ditelantarkannya. Dermawan kepada orang lain tapi tdak untuk darah dagingnya sendiri. Miris," tulis salah satu netizen.
"Kan mba yang gugat berarti mba harus siap dengan konsekuensi," timpal lainnya.
"Makanya lain kali kalo mau gugat cerai mikir dulu terus nggak usah dipublish," imbuh lainnya.