4 Lelaki yang Pernah Dekat dengan Laudya Cynthia Bella, Pernah Pacaran Beda Agama

Ismail
4 Lelaki yang Pernah Dekat dengan Laudya Cynthia Bella, Pernah Pacaran Beda Agama
Dimas Beck dan Laudya Cynthia Bella. [Instagram]

Kisah cinta Laudya Cythia Bella unik dan berliku.

Suara.com - Nama artis Laudya Cynthia Bella kembali menjadi sorotan warganet. Kali ini karena salah satu rekannya di BBB atau Bukan Bintang Biasa, Dimas Beck diam-diam menaruh hati kepadanya.

Kabar tersebut tersiar melalui potongan video yang sempat beredar di media sosial pemilik akun TikTok @raffieverywhere.noice beberapa waktu yang lalu.

Dalam video Raffi nampak bertanya kepada Dimas Beck mengenai kabar dirinya yang sempat melamar perempuan berdarah Sunda tersebut.

Saat itu jawaban Dimas tidak memberi jawaban yang kongkrit. Dia hanya mengaku bila Bella sudah menikah dengan Engku Emran.

Baca Juga: Apa Saja Bisnis Kuliner Raffi Ahmad? RANS Nusantara Hebat Dikabarkan Sepi Pengunjung

"Kan Bella nikah sama yang di Malaysia," jawabnya setelah mendapat pertanyaan tersebut.

Tidak hanya itu sebuah potongan video Bella dikabarnya sudah menikah dengan Dimas Beck pun beredar. Namun itu hanya potongan foto lama. Tidak terbukti mereka sudah menikah alias hoax.

Terlepas dari video-video tersebut, Laudya Cynthia Bella kini sudah bercerai dengan suaminya, Engku Emran. Saat ini dia seperti menutup diri soal percintaannya dengan media.

Sebelum menikah dan bercerai, bintang film Surga yang Tak Dirindukan itu sempat menjalin asmara dengan beberapa seorang lelaki.

Nah penasaran siapa saja lelaki yang sempat singgah di hati Laudya Cynthia Bella? Berikut rangkumannya.

Baca Juga: Anak Kembarnya Ulang Tahun, Syahnaz Sadiqah Tulis Doa Menyentuh

1. Raffi Ahmad

Chairman RANS Nusantara FC Raffi Ahmad saat ditemui di kawasan Pondok Labu, Jakarta  (Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha).
 Lelaki yang Pernah Dekat dengan Laudya Cynthia Bella (Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha).

Kisah asmara Raffi Ahmad dengan perempuan yang disapa Bella itu terjalin saat mereka masih duduk di bangku SMA. Bahkan hubungan mereka sempat putus nyambung.

Dalam sebuah tayangan YouTube, Raffi mengaku hubungannya dengan Bella putus karena perempuan 34 tahun itu mau balas dendam kepada ayah dua anak itu.

Raffi menjelaskan dia ketahuan menggoda Marshanda, hal ini membuat Bella membalasnya berselingkuh denga lelaki lain.

2. Chicco Jerikho

Aktor Chicco Jerikho berpose saat berkunjung di kantor Redaksi Suara.com, Jakarta, Selasa (29/1). [Suara.com/Muhaimin A Untung]
  Lelaki yang Pernah Dekat dengan Laudya Cynthia Bella [Suara.com/Muhaimin A Untung]

Bella pun sempat berpacaran dengan Chicco Jerikho. Kabarnya mereka berpacaran selama 5 tahun. Sayang mereka tidak bisa bersatu karena kepercayaan yang berbeda.

Bella diketahui beragama Islam sedangkan Chicco beragama Nasrani. Hubungan mereka pun putus dengan baik-baik. Bahkan sampai saat ini komunikasi mereka masih berjalan dengan baik.

3. Afif Kalla

Lelaki yang Pernah Dekat dengan Laudya Cynthia Bella (Suara.com)

Putus dari Chicco Jerikho, Laudya Cynthia Bella sempat menjalin dengan keponakan Yusuf Kalla, Afif Kalla.

Mereka pun sempat mengadakan acara tunangan. Sayang acara pernikahan mereka tidak kunjung tiba. Bahkan mereka dikabarkan gagal menikah karena suatu sebab.

4. Engku Emran

Engku Emran [Instagram]
 Lelaki yang Pernah Dekat dengan Laudya Cynthia Bella [Instagram]

Bella pun akhirnya resmi menikah, namun lelaki beruntung itu bukan dari Indonesia melainkan seorang pengusaha asal Malaysia, Engku Emran. Mereka menikah di Bandung pada September 2017 silam.

Sayang pernikahan mereka hanya bertahan selama tiga tahun. Melalui potongan video di media sosial dia mengaku sudah bercerai dengan suaminya.

Demikian lelaki yang pernah dekat dengan Laudya Cythia Bella. Sampai Bella terlihat lebih nyaman sendiri dan belum diketahui kapan statusnya sebagai seorang janda bakal berakhir.