Suara.com - Nama Ria Ricis belakangan kerap digunjing karena dianggap memiliki gaya parenting yang buruk. Salah satu YouTuber populer di Tanah Air itu mengajak sang putri yang belum genap satu tahun naik jet ski tanpa pengaman, hingga mengundang kritik pedas.
Bertolak belakang dengan Ria Ricis, sejumlah artis ini justru dipuji lantaran menerapkan gaya parenting yang dianggap bagus untuk anak-anak mereka. Lantas siapa saja artis yang gaya parentingnya dipuji? Yuk simak daftarnya berikut ini.
1. Nikita Willy

Gaya parenting Nikita Willy dan Indra Priawan mungkin menuai pro kontra. Namun banyak netizen yang memuji cara mereka mengasuh Baby Izz. Selain tak menggunakan baby sitter, pasangan ini memiliki gaya parenting mengesankan mulai dari sleep train, buang air di toilet sejak dini hingga tak percaya mitos.
2. Caca Tengker

Latar belakang pendidikan psikologi Caca Tengker membuat adik Nagita Slavina ini menjadi panutan orangtua dalam mengasuh anak mereka. Caca selalu bersikap lembut dan santun pada anak-anaknya. Selain itu, dia juga mengajarkan dua buah hatinya untuk selalu berbagi dan menyayangi orang lain.
3. Melaney Ricardo
![Melaney Ricardo dan Tyson Lynch bersama dua anaknya. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/original/2021/07/31/65726-melaney-ricardo-dan-tyson-lynch.jpg)
Gaya parenting Melaney Ricardo dalam mengasuh kedua buah hatinya, Chloe dan Chourage juga mendapat pujian dari netizen. Presenter kondang ini tak segan berlaku dan berkata blak-blakan kepada sang anak untuk melatih mental mereka. Sikap Melaney yang apa adanya jelas membuat netizen terkesan.
4. Shireen Sungkar
Baca Juga: Aji Mumpung, Ria Ricis Promo Roti di Tengah Ramainya Berita Pecat Karyawan
![Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar bersama dua anaknya: Adam dan Hawwa. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/original/2022/04/09/41266-teuku-wisnu-dan-shireen-sungkar.jpg)
Kalau Shireen Sungkar dipuji karena kesabarannya dalam mengasuh ketiga anaknya. Istri Teuku Wisnu tersebut tak lantas marah ketika anak-anaknya melakukan kesalahan. Shireen Sungkar menangani kesalahan anaknya dengan bercerita sambil menyelipkan pesan larangan di dalamnya.