4. Kekasih Arbani Yasiz
![Arbani Yasiz dan Raissa Ramadhani. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/12/02/78486-arbani-yasiz-dan-raissa-ramadhani.jpg)
Sosok Raissa Ramadhani berhasil mencuri perhatian setelah hubungan asmaranya dengan aktor Arbani Yasiz terungkap. Pasangan muda itu diketahui sudah mulai berkencan sejak tahun 2021 lalu. Tepatnya pada bulan Oktober keduanya akhirnya go public setelah pacaran selama beberapa bulan. Jarak usia Raissa Ramadhani dan Arbani Yasiz terpaut 6 tahun. Walau demikian keduanya dianggap sebagai pasangan yang serasi dan cocok. Namun, diakui atau tidak, popularitas Raissa Ramadhani memang melesat tajam setelah berpacaran dengan Arbani Yasiz.
5. Suka Mengenakan Baju yang Over Size

Selain dikenal dengan kepribadian yang ceria dan perhatian, Raissa Ramadhani juga dikenal sebagai sosok yang menyukai baju oversized. Bahkan selera busana Raissa Ramadhani itu juga disukai oleh kekasihnya, Arbani Yasiz. Mereka bahkan cukup sering tampil dengan model baju yang kebesaran. Ya, alih-alih memakai baju couple layaknya pasangan lain, mereka lebih sering bergaya dengan busana oversized.
Itulah tadi profil Raissa Ramadhani, penyanyi pendatang baru sekaligus kekasih Arbani Yasiz. Selain memiliki wajah yang cantik rupawan, Raissa ternyata juga sosok yang multitalenta. Dibuktikan dengan kesuksesan debutnya sebagai penyanyi, tak salah kalau Arbani Yasiz dibuat jatuh hati padanya.
Kontributor : Safitri Yulikhah