7 Sumber Kekayaan Venna Melinda, Artis Korban KDRT yang Asetnya Mencapai Miliaran Rupiah

Ismail Suara.Com
Rabu, 11 Januari 2023 | 15:28 WIB
7 Sumber Kekayaan Venna Melinda, Artis Korban KDRT yang Asetnya Mencapai Miliaran Rupiah
Aktris Venna Melinda saat ditemui di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (28/12/2020). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Aktris Venna Melinda saat ditemui di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (28/12/2020). [Suara.com/Alfian Winanto]
Aktris Venna Melinda saat ditemui di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (28/12/2020). [Suara.com/Alfian Winanto]

Mengikuti jejak artis lain, Venna Melinda membuka akun YouTube. Akun miliknya yaitu Venna Melinda Channel telah memiliki 468 ribu subscriber. Kebanyakan kontennya adalah kegiatan sehari-hari dengan keluarga. Ia juga kerap mengundang rekan artis untuk berbincang di kanal YouTubenya. Adsense YouTube menjadi sumber kekayaan Venna Melinda.

4. Endorsement

Venna Melinda (Instagram/@vennamelindareal)
Venna Melinda (Instagram/@vennamelindareal)

Walau tidak seramai artis lain, tapi Venna Melinda juga menerima banyak tawaran endorsement di Instagramnya. Beragam produk menggunakan jasanya untuk promosi termasuk salon kecantikan hingga biro perjalanan haji dan umrah.

5. Bisnis Kuliner

Artis & anggota DPR Venna Melinda. (suara.com/Ismail)
Artis & anggota DPR Venna Melinda. (suara.com/Ismail)

Dengan kekayaan yang dimiliki, Venna Melinda ikut merambah bisnis kuliner. Ia memiliki brand kue kekinian yang bernama Vennas Cake. Bisnis kuliner milik Venna tergolong lancar. Ia memanfaatkan jaringannya dengan sesama seleb untuk promosi.

6. Bisnis Fashion

Venna Melinda (Instagram/@vennamelindareal)
Venna Melinda (Instagram/@vennamelindareal)

Belum lama ini, Venna Melinda menjajal bisnis di bidang fashion. Ia membuat kolaborasi dengan brand La Sabelle milik Melisa Etna Tiara. Produk fashion yang ditawarkan oleh Venna Melinda meliputi hijab, blouse, outer, hingga aksesoris seperti bros.

7. Aset Properti

Rumah Venna Melinda (YouTube/Venna Melinda Channel)
Rumah Venna Melinda (YouTube/Venna Melinda Channel)

Selain itu, Venna Melinda mempunyai banyak aset properti yang menambah kekayaan miliknya. Ia diketahui memiliki beberapa bidang tanah yang nilainya sebesar Rp 27,2 miliar. Belum lagi kendaraan mewah hingga aset harta bergerak yang dimilikinya membuatnya tajir melintir dan bergelimang harta.

Baca Juga: Paspor Hilang dan Sempat Jadi Gembel di Taiwan, Ini 9 Foto Perjuangan Verrell Bramasta Kembali ke Indonesia demi Ibunya

Pekerjaan sebagai artis sampai sejumlah bisnis yang dimiliki menjadi sumber harta kekayaan yang dimiliki Venna Melinda. Dengan kekayaannya itu, Venna Melinda mampu mengurus ketiga anaknya sebagai single parent selama 9 tahun lamanya sebelum memutuskan menikah dengan Ferry Irawan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI