Close To Breathe Gandeng Sansan Pee Wee Gaskins Jadi Vokalis Bawakan Lagu Terjebak

Sumarni Suara.Com
Rabu, 11 Januari 2023 | 05:23 WIB
Close To Breathe Gandeng Sansan Pee Wee Gaskins Jadi Vokalis Bawakan Lagu Terjebak
Band Close To Breathe alias CTB bersama Sansan Pee Wee Gaskins [siaran pers]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Grup band Close To Breathe alias CTB menggandeng Sansan, vokalis Pee Wee Gaskins untuk menyanyikan lagu terbaru mereka, Terjebak.

Guntur selaku vokalis dan gitaris Close To Breathe pun membeberkan alasannya memilih berkolaborasi dengan Sansan buat tembang ini. Satu diantaranya, dia merasa lagu Terjebak cocok dengan suara berkarakter milik Sansan.

"Kami rasa, lagu ini sangat cocok sama warna vokal Sansan. Karena, Sansan sangat berkarakter suaranya dengan notasi lagu yang saya buat ini," kata Guntur baru-baru ini kepada awak media.

Lebih lanjut, Rangga yang berperan sebagai drummer Close To Breathe turut menimpali. Dia mengungkap makna dibalik lagu Terjebak.

Baca Juga: LMKN Berhasil Kumpulkan Rp35 Miliar dari Royalti Sepanjang 2022, Transparansi Jadi Komitmen

Band Close To Breathe alias CTB [siaran pers]
Band Close To Breathe alias CTB [siaran pers]

Menurutnya secara garis besar, lagu ini mengangkat kisah tentang pengkhianatan.

"Tema lagu ini tentang sebuah hubungan dan pengkhianatan. Rasanya, hampir semua orang pernah mengalami itu," jelas Rangga.

Sang bassist, Doyeh mengatakan Terjebak menjadi salah satu lagu yang akan masuk ke dalam album kedua mereka.

Jika tak ada halangan, mereka akan meluncurkan album bertajuk, Nada Perlawanan dalam waktu dekat.

"Lagu-lagu di album kedua ini akan dirilis secara berkala dan bertahap. Jadi, nantikan terus lagu-lagu selanjutnya dari kami," ungkap Doyeh.

Baca Juga: Momen Duta Sheila On 7 Ini Viral, Padahal Artis Ternama Tapi Ikut Bantu Dorong Bus, Tuai Pujian dan Komentar Warganet: Bakal Jadi Lagu Baru

Kini, lagu Terjebak sendiri sudah resmi dirilis dan dapat didengarkan melalui berbagai platform digital. Sedangkan video klipnya bisa ditonton di akun resmi YouTube Close To Breathe.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI