Sebelumnya, Ria Ricis membuat heboh karena naik jetski bareng suami dan bayinya Moana yang masih lima bulan. Pasalnya, sang suami, Teuku Ryan menggendong Moana hanya dengan satu tangan, sementara tangan lainnya mengendarai jetski. Ria Ricis yang duduk diboncengan jetski pun tampak tertawa sambil merekam kegiatan mereka tersebut.
Hal itu langsung menuai reaksi keras warganet. Sebab, aksi mereka dinilai berbahaya dan tak patut untuk anak seusia Moana.